Berita Viral
Reviewnya Bikin Warung Steak UMKM Nyaris Bangkrut & Omzet Turun, Codeblu Bela Diri: Dianya Mau
Codeblu kini muncul membela diri soal review-nya yang dianggap menjatuhkan usaha.
Penulis: Alga | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Codeblu akhirnya buka suara soal review-nya yang membuat warung steak UMKM nyaris bangkrut hingga omzet turun.
Food vlogger bernama asli William Anderson tersebut membela diri soal review-nya yang dianggap menjatuhkan usaha.
Codeblue akhirnya membuka kejadian di balik review warung steak Meat a Meat.
Seperti diketahui, nama William Anderson alias Codeblu tengah heboh menjadi sorotan.
Lantaran akibat review jujur dari Codeblu, warung steak UMKM yang bernama Meat a Meat di kawasan Sunter, Jakarta Utara, hampir mengalami kebangkrutan.
Tak hanya itu bahkan pemilik warung steak ini mengalami stres akibat omzet anjlok hingga PHK pegawai.
Mengaku jadi korban review Codeblu, pemilik warung steak UMKM curhat pilu.
Bagaimana tidak, ia mengaku usahanya nyaris bangkrut gara-gara review dari Codeblu pada bulan September 2023 lalu.
Rupanya rasa dan kualitas steak di Meat a Meat tidak sesuai dengan selera Codeblu.
Lewat videonya, Codeblu menyampaikan bahwa ia tidak merekomendasikan Meat a Meat karena menggunakan daging jenis Meltique.
Menurutnya daging tersebut memiliki rasa yang nyangkut di tenggorokan hingga berbahaya untuk kesehatan.
Tak hanya mengkritik penggunaan daging Meltique saja, Codeblu juga menjelaskan bahwa daging Meltique yang digunakan tidak sehat dan cenderung meningkatkan risiko penyakit.
"Seperti jantung dan peningkatan sel kanker dalam tubuh," jelas Codeblu, melansir Tribun Sumsel.
"Daging yang sering keluar masuk freezer, sel proteinnya banyak yang rusak. Bahaya bagi yang mengkonsumsi," imbuh dia.
Baca juga: Imbas Review Codeblu, Pemilik Warung Steak UMKM Pilu Usahanya Nyaris Bangkrut, Stres Omzet Jatuh
Ia lanjut mengkritik bahwa penggunaan daging Meltique ini merupakan jenis pembodohan, pembohongan, dan penipuan massal.
| Jufri Bukan Sekedar Ketua RT karena Bisa Bikin Hidup Masyarakat Kaya dan Sehat, Jadi Idola Warganya |
|
|---|
| Nyawa Mak Onah Masih Ada Pasca Longsor Ratakan Rumahnya, Lari ke Kampung Sebelah Selamatkan Diri |
|
|---|
| Penjual Bakso Babi Tanpa Label Non Halal Ngeluh Susah Jualan Imbas Viral, Ditegur Cuma Jawab Iya-iya |
|
|---|
| Melda Nangis Pernah Disuruh Suami Mandi & Dandan Padahal Ekonomi Terbatas, Kini Diceraikan |
|
|---|
| Purbaya Balas Kritik Hasan Nasbi Sambil Bawa Hasil Survei, Ungkit Gaya Koboi: Atas Perintah Presiden |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Codeblu-buka-suara-soal-review-nya-bikin-warung-steak-UMKM-nyaris-bangkrut.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.