Jadwal Seleksi IPDN 2024 Disertai Kuota Formasi dan Syaratnya, Lulusan SMA/MA Paket C Bisa Daftar
Calon pendaftar yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran IPDN 2024 dapat mengakses laman www.spcp.ipdn.ac.id.
Persyaratan administrasi
1. Punya ijazah SMA/MA termasuk paket C bagi lulusan 2020-2023 dengan ketentuan: nilai rata-rata rapor minimal 70,00, nilai rata-rata ijazah bagi pendaftar di provinsi Papua, Papua Barat, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua Selatan, dan Papua Barat Daya minimal 65,00
2. Ijazah dari luar negeri harus mendapat pengesahan berupa surat pernyataan/persamaan dari Kemendikbud Ristek
3. Domisili minimal satu tahun di kabupaten/kota pada provinsi tempat mendaftar secara sah terhitung pada tanggal awal pendaftaran yang dibuktikan dengan KTP-el, Kartu Keluarga, dan surat pindah
4. Surat keterangan kelas XII SMA/MA dengan tanda tangan kepala sekolah atau pejabat yang berwenang dan dicap/distempel basah, bagi siswa SMA/MA lulusan tahun 2023 untuk dokumen awal persyaratan
5. Surat Keterangan Orang Asli Papua (OAP) khusus bagi peserta OAP ditandatangani oleh Ketua atau Anggota Majelis Rakyat Papua berdasarkan keanggotaan yang sah sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku dan diketahui oleh kepala distrik pada kabupaten/kota pendaftaran, yang dibuktikan dengan cap/stempel basah
6. Pakta integritas tahun 2023
7. Alamat email yang aktif
8. Pasfoto berwarna ukuran foto 4x6 cm dengan menghadap ke depan dan tidak memakai kacamata, serta mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih polos dengan latar belakang merah.
Baca juga: Contoh Soal TWK CPNS 2024 Lengkap Jawaban dan Pembahasan, Masuk dalam Ujian SKD
Persyaratan lain-lain
1. Tidak sedang menjalani atau terancam hukuman pidana karena melakukan kejahatan
2. Tidak bertindik atau bekas ditindik telinganya atau anggota badan lainnya bagi peserta pria, kecuali karena ketentuan agama/adat
3. Tidak bertato
4. Tidak menggunakan kacamata/lensa kontak
5. Belum pernah menikah/kawin, bagi pendaftar wanita belum pernah hamil/melahirkan
Sekolah Kedinasan
Institut Pemerintahan Dalam Negeri
IPDN
jadwal seleksi IPDN 2024
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
Alami Luka Bakar Menganga Usai Operasi, Pasien Asal Tuban Laporkan RSUD Bojonegoro ke Polisi |
![]() |
---|
Madura United Unggul Penguasaan Bola, Alfredo Vera Sesalkan Hasil Imbang Lawan PSBS Biak |
![]() |
---|
Pabrik Penggilingan Tebu di Tulungagung Terbakar Hebat Gara-gara Korsleting Pompa Air |
![]() |
---|
Polisi Tetapkan Pria yang Dihajar Warga Sukolilo Surabaya sebagai Tersangka Dugaan Pelecehan Anak |
![]() |
---|
DKPP Kota Kediri Gelar B2SA Goes To School di Sejumlah Sekolah, Gaungkan Pola Makan Sehat Seimbang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.