Gelaran Razia yang Digelar Petugas Gabungan di Ponorogo Bocor, Hanya 2 Truk ODOL yang Terjaring
Petugas gabungan dari Dinas Perhubungan (Dishub), Satlantas Polres Ponorogo dan pihak terkait menggelar razia truk over load over dimensi (ODOL)
Penulis: Pramita Kusumaningrum | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan Tribunjatim.com, Pramita Kusumaningrum
TRIBUNJATIM.COM, PONOROGO - Petugas gabungan dari Dinas Perhubungan (Dishub), Satlantas Polres Ponorogo dan pihak terkait menggelar razia truk over load over dimensi (ODOL).
Razia digelar di pertigaan antara Kecamatan Sampung Kabupaten Ponorogo Jawa Timur, Kabupaten Wonigiri Jawa Tengah dan Kabupaten Magetan Jawa Timur, Rabu (26/2/2025).
Namun sayang, dalam razia itu, hanya ada beberapa dump truk yang terjaring razia.
“Seharusnya rahasia. Kenyataannya sepi ada kemungkinan bocor,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Ponorogo, Wahyudi, Rabu siang.
Dia menjelaskan bahwa razia kali ini berdasarkan undang-undang nomor 22 tahun 2009. Serta mendapatkan laporan masyarakat di Kecamatan Sampung Kabupaten Ponorogo Jatim.
Baca juga: Tagar Kabur Aja Dulu Viral, Anggota DPRD Ponorogo Bagikan Pengalaman : Diubah Jadi Cari Modal Dulu
“Warga melaporkan masih banyak pengangkutan utamanya tambang. Makanya hari ini, Rabu 26 Februari 2025 dilaksanakan operasi gabungan dengan maksud agar dapat dilaksanakan ketertiban dan keamanan keselamatan lalulintas,” katanya.
Wahyudi menjelaskan bahwa sasarannya adalah angkutan umum dan barang. Utamanya angkutan barang yang masih banyak angkutan tambang yang indikasinya banyak yang ODOL.
“1 jam itu kita dapat 2 kendaraan dump truk yang melebihi kapasitas atau biasa disebut ODOL (over load over dimensi),” tegas mantan Camat Sawoo ini.
Baca juga: Nasib Apes Sopir Asal Nganjuk, Kehilangan Truk saat Parkir di Surabaya, Baru 9 kali Mengangsur
Selain truk ODOL, juga menyasar kendaraan pengangkut yang tidak memiliki administrasi kendaraan mulai STNK, SIM serta KIR.
Hasilnya ada 2 kendaraan yang terjaring operasi. Dua adalah Truk ODOL, satu diantaranya izin KIR kadaluarsa.
"Tadi kita tilang langsung sekalian kita minta untuk mengurus izin KIR karena ada beberapa yang kadaluarsa," tegasnya.
Baca juga: Pamit Merantau Kerja Sopir Truk, Pria ini Malah Jadi Manusia Silver, Tutupi Profesi dari Anak Istri
Wahyudi mengaku bahwa razia gabungan ini diduga bocor.
Karena hanya ada beberapa truk yang terjaring razia. Berbanding terbalik dengan laporan dari masyarakat
"Bisa dilihat hanya beberapa yang terjaring razia, kemungkinan besar sudah bocor sebelumnya," klaimnya.
petugas gabungan
truk over dimension over load (ODOL)
berita Ponorogo
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
Jatim Dinobatkan Daerah Peduli Iklim Investasi di Harmones14 KompasTV, Khofifah: Bukti Kerja Bersama |
![]() |
---|
Tenaga Pendamping Desa Bertahun-tahun Bikin Rugi Negara Rp 2,9 Miliar, Pengurus Desa Dikelabuhi |
![]() |
---|
VIRAL TERPOPULER: Anak Polisi Hajar Wakepsek - Ratusan Siswa Keracunan MBG Mengandung Salmonella |
![]() |
---|
Kesaksian Warga saat Polisi Temukan Bima di Malang, Langsung Dirangkul dan Dibawa Naik Mobil |
![]() |
---|
Imbas Diduga Ribut dengan Warga, Imam Dosen UIN Maulana Malik Ibrahim Mengundurkan Diri: itu Joget |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.