Berita Viral
Komnas Perempuan Kecam Usulan Ahmad Dhani soal Naturalisasi Pesepakbola, Sebut Merendahkan Martabat
Komnas Perempuan menilai pernyataan Ahmad Dhani telah melecehkan perempuan, merendahkan martabat Indonesia, dan juga bersifat rasis.
Menurut Ahmad Dhani, pemain yang akan dinaturalisasi sebaiknya memiliki ciri-ciri fisik yang lebih mirip dengan orang Indonesia.
"Tapi, usul saya kurangilah pemain yang bule, dalam tanda kutip yang rasnya rambut pirang, mata biru, karena kalau menurut saya untuk Indonesia kurang enak dilihat. Kalau bisa dicari yang mungkin yang rasnya mirip-mirip dengan kita. Entah itu dari Korea, Afrika, yang mirip-mirip dengan kita," kata Ahmad Dhani dalam rapat tersebut.
Selain itu, Ahmad Dhani juga melontarkan usulan agar PSSI bisa menaturalisasi eks-bintang sepakbola yang sudah berusia lebih dari 40 tahun.
Bahkan dengan status duda, dan kemudian "menjodohkan" mereka dengan perempuan Indonesia.
"Lalu Naturalisasi tidak harus pemain. Bisa juga, misalnya pemain bola hebat di atas usia 40, kita naturalisasi lalu kita jodohkan dengan perempuan Indonesia. Nah, anaknya itu yang harapkan jadi pemain sepakbola yang bagus juga. Ini pemikirannya memang agak out of the box,Pak Erick. Tapi bisa dianggarkan 2026 programnya,” kata Ahmad Dhani.
“Jadi pemain bola di atas 40 tahun yang mau dinaturalisasi dan mungkin yang duda, kita carikan jodoh di Indonesia, Pak. Kita cari yang laki-laki saja apalagi kalau muslim bisa 4 istrinya," tuturnya.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews Tribunjatim.com
Ahmad Dhani
naturalisasi
PSSI
Komnas Perempuan
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita viral
| Mbah Sutaja Lega Pejabat yang Rebut Tanahnya Jadi Tersangka, Dulu Cuma Dibayar Rp 130 Juta |
|
|---|
| Pedagang Baju Bekas Keluhkan Ancaman Denda dari Menteri Purbaya, Penjualan Sepi, Supplier Mundur |
|
|---|
| Rombongan Travel Syok Makan Seafood Digetok Rp16 Juta, Penjual Ngotot Tak Salah Hitung: Harga Ekspor |
|
|---|
| Wanita Dilecehkan saat Salat di Masjid, CCTV Rekam Tingkah Bejat Pelaku ketika Korban Sujud |
|
|---|
| Keluarga Ikhlas Bocah 6 Tahun Meninggal Dunia Karena Tersengat Lebah, Anak Lain Dirawat Intensif |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/usulan-Ahmad-Dhani-dikecam-Komnas-Perempuan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.