Sidak ke Pasar Wlingi Blitar, Kapolres dan Bupati Antisipasi Kenaikan Harga Sembako
Kapolres Blitar, AKBP Arif Fazlurrahman bersama Bupati Blitar, Rijanto dan pejabat Forkopimda Kabupaten Blitar menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke
Penulis: Samsul Hadi | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Samsul Hadi
TRIBUNJATIM.COM, BLITAR - Kapolres Blitar, AKBP Arif Fazlurrahman bersama Bupati Blitar, Rijanto dan pejabat Forkopimda Kabupaten Blitar menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Wlingi, Kamis (6/3/2025).
Sidak dilakukan untuk memastikan stok bahan pokok dan mengantisipasi potensi kenaikan harga selama Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025.
Rombongan Kapolres, Bupati, dan Pejabat Forkopimda menyisir beberapa kios yang menjual kebutuhan pokok mulai beras, minyak goreng, gula, dan tepung di Pasar Wlingi.
Mereka berdialog dengan pedagang untuk mengetahui harga jual dan stok barang di pasaran saat Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
"Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan tidak ada kelangkaan bahan pokok serta mencegah adanya spekulasi harga yang merugikan masyarakat.
“Kami ingin memastikan stok bahan pokok tetap tersedia dan harga tetap stabil saat Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri," kata Kapolres.
Kapolres tidak ingin ada oknum yang memanfaatkan momentum ini untuk melakukan penimbunan atau menaikkan harga secara tidak wajar.
"Alhamdulillah, sampai saat ini, harga dan ketersediaan bahan pokok penting masih dalam batas wajar. Tadi, harga daging ayam masih kisaran Rp 34.000-Rp 35.000 per kilogram, masih batas wajar," ujarnya.
Bupati Blitar Rijanto mengatakan, Pemkab Blitar juga terus melakukan pemantauan dan koordinasi dengan distributor serta pedagang guna menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok di pasaran.
"Secara berkala, kami melalui Disperindag terus memantau stok maupun harga kebutuhan pokok di pasaran," katanya.
Setelah memantau stok dan harga kebutuhan pokok di Pasar Wlingi, rombongan melanjutkan kegiatan meninjau Posko Operasi Ketahanan Pangan di Kantor Pos Wlingi.
Mereke meninjau distribusi bantuan pangan serta langkah-langkah strategis yang dilakukan untuk menjaga ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Blitar.
Rombongan juga sempat mengikuti panen raya di dua lokasi, yakni di Desa Klemunan, Kecamatan Wlingi dan Desa Jambewangi, Kecamatan Selopuro.
Bupati Blitar, Rijanto menegaskan pemerintah telah menetapkan harga gabah yang diterima oleh Bulog sebesar Rp 6.500 per kilogram.
Tribun Jatim Network
jatim.tribunnews.com
Pasar Wlingi
AKBP Arif Fazlurrahman
Bupati Blitar Rijanto
Pemkab Blitar
| Kecelakaan Maut di Jombang, Pemotor Tewas Hantam Bak Truk dari Arah Berlawanan |
|
|---|
| Ponorogo Dapat Pengampunan dari KLH, Sanksi Larangan Buang Sampah ke TPA Mrican Dicabut |
|
|---|
| Golkar Jombang Genjot Perputaran Ekonomi Masyarakat Lewat Pasar Murah, Disambut Antusias Warga |
|
|---|
| Hasto: Gagasan Besar Bung Karno di KAA Jadi Momentum Penting dalam Sejarah Peradaban Dunia Modern |
|
|---|
| Banjir Rendam Ribuan Rumah Warga di Jatiroto Lumajang, Anak Sungai Bondoyudo Meluap Diguyur Hujan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.