Stasiun di Wilayah Daop 7 Bersolek Sambut Lebaran, Dihiasi Dekorasi Tematik Ramadan dan Idul Fitri
PT KAI Daop 7 Madiun menghadirkan suasana khas Ramadhan dan Idul Fitri di sejumlah stasiun dengan dekorasi tematik yang meriah.
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Luthfi Husnika
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 7 Madiun menghadirkan suasana khas Ramadhan dan Idul Fitri di sejumlah stasiun dengan dekorasi tematik yang meriah.
Langkah ini dilakukan untuk menyambut masa Angkutan Lebaran Tahun 2025 serta memberikan pengalaman perjalanan yang lebih berkesan bagi para pelanggan.
Manager Humas Daop 7 Madiun, Rokhmad Makin Zainul, menyatakan bahwa ornamen tematik yang dipasang merupakan bentuk apresiasi kepada pelanggan setia KAI serta bagian dari inovasi dalam meningkatkan pelayanan.
"Ornamen tematik ini merupakan bentuk apresiasi sekaligus sambutan hangat dari KAI Daop 7 Madiun dalam menyambut momen Lebaran. Hal ini juga menjadi bagian dari komitmen kami untuk terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan dengan menghadirkan moda transportasi yang senantiasa mengutamakan keselamatan, keamanan, kenyamanan, ketepatan waktu, serta semakin dekat dengan pelanggan," katanya, Jumat (21/3/2025).
Dekorasi tematik tersebut dipasang di empat stasiun utama, yaitu Stasiun Madiun, Kertosono, Jombang, dan Kediri. Keempat stasiun ini merupakan titik penting dalam perjalanan mudik karena menjadi tempat naik turun penumpang dari berbagai daerah.
Baca juga: KAI Daop 7 Madiun Catatkan Penjualan Tiket Kereta Api Jarak Jauh Naik Signifikan, Capai 82 Persen
Dengan adanya dekorasi khas Ramadhan, KAI berharap suasana Lebaran semakin terasa bagi para pelanggan yang akan mudik ke kampung halaman.
Beberapa ornamen yang menghiasi stasiun antara lain gapura berbentuk masjid, hiasan ketupat Lebaran, bulan sabit, serta lampu hias yang mempercantik area ruang tunggu.
Baca juga: Jelang Masa Angkutan Lebaran, KAI Daop 7 Madiun Tingkatkan Intensitas Perawatan Sarana & Prasarana
Tak hanya itu, KAI Daop 7 Madiun juga menghadirkan photo booth bertema mudik yang menampilkan ilustrasi karakter komik lokal populer seperti GaJelas, Si Bedil, dan Tuti and Friends. Kehadiran karakter ini diharapkan menambah keseruan dan daya tarik bagi para penumpang, terutama anak-anak.
"Selain komitmen KAI untuk terus menyediakan transportasi yang selamat, aman, nyaman, dan tepat waktu bagi masyarakat, hadirnya ornamen Ramadhan dan Idul Fitri di stasiun-stasiun ini diharapkan dapat memberikan pengalaman perjalanan yang lebih berkesan bagi pelanggan," jelas Zainul.
Baca juga: Adakan Ramp Check, KAI Daop 7 Madiun Pastikan Keselamatan Penumpang Jelang Angkutan Lebaran 2025
Selain menghadirkan ornamen tematik, KAI Daop 7 Madiun juga memastikan kesiapan sarana dan prasarana untuk mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran. Penambahan petugas pelayanan, peningkatan kebersihan stasiun, serta pengecekan rutin pada jalur kereta dilakukan untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan pelanggan.
Dengan berbagai upaya ini, KAI Daop 7 Madiun berharap perjalanan mudik tahun ini menjadi pengalaman yang menyenangkan bagi masyarakat.
"Kami ingin menghadirkan mudik yang ‘Tenang dan Menyenangkan’ bagi seluruh pelanggan KAI. Semoga perjalanan mereka aman, nyaman, dan penuh kebahagiaan," tutup Zainul.
KAI Daop 7
mudik Lebaran 2025
Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah
Berita Kediri Terkini
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
| Tarif Listrik PLN November 2025 dari Kementerian ESDM, Beli Rp 100.000 Dapat Berapa kWh? |
|
|---|
| Pantas Pedagang Patungan Rp 40 Juta untuk Perbaiki Jalan Pasar Sendiri, Muak 32 Tahun Menunggu |
|
|---|
| Tiap Hari Siswa Jalan Kaki 2 Jam untuk ke Sekolah hingga Lewati Hutan, Sudah Berlangsung 25 Tahun |
|
|---|
| Daftar Liga 4, Bumi Wali FC Diperkuat Pemain Musim Lalu, Persatu Tuban Siapkan Seleksi Terbuka |
|
|---|
| 1 Poin dari Kandang Persela Hentikan Rentetan Hasil Buruk PSIS Semarang, Ega Raka Apresiasi Pemain |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/warga-kecamatan-bungkal-antarkan-jenazah-pakai-bambu-jembatan-ambrol.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.