Lakukan Penyelamatan Gemilang, Kiper Persik Kediri Dinobatkan sebagai Player of The Match
Lakukan penyelamatan gemilang saat tahan imbang Bali United, Kiper Persik Kediri dinobatkan sebagai Player of The Match.
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Melia Luthfi
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Kiper Persik Kediri, Leo Navacchio tampil gemilang saat Persik menahan imbang Bali United 1-1 pada laga pekan pertama Super League 2025/2026 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (10/8/2025).
Kiper asal Brasil itu pun dinobatkan sebagai Player of The Match berkat sederet aksi penyelamatan krusialnya.
Sejak awal pertandingan, Leo tampil sigap menghadapi gelombang serangan tuan rumah.
Tim Bali United berulang kali mengancam gawang Persik Kediri.
Namun reflek cepat dan positioning yang tepat dari sang kiper membuat peluang tersebut selalu mentah.
Tercatat, Bali United melepaskan 25 tembakan ke arah gawang Persik.
Meski satu di antaranya berbuah gol di menit-menit akhir, penampilan Leo dianggap menjadi kunci utama yang membuat Persik pulang dengan satu poin.
"Saya hanya melakukan tugas saya. Semua pemain berjuang bersama, dan ini hasil kerja keras seluruh tim," kata Leo, Senin (11/8/2025).
Persik Kediri tampil cukup disiplin dalam bertahan.
Gol semata wayang mereka tercipta melalui serangan balik cepat, sebelum akhirnya Bali United menyamakan kedudukan di penghujung laga.
Hasil imbang ini membuat kedua tim berbagi poin di laga pembuka.
Baca juga: Ungkapan Ong Kim Swee Usai Persik Kediri Ditahan Imbang Bali United Pada Menit Akhir
Meski gagal meraih kemenangan, Leo menilai performa tim layak diapresiasi.
"Setiap pertandingan, baik kandang maupun tandang, kami datang untuk menang. Kami ingin selalu memberikan yang terbaik untuk klub dan kota ini (Kediri). Namun sayang, kali ini kami kebobolan di menit akhir," ucapnya.
Leo menambahkan, evaluasi akan segera dilakukan untuk memperbaiki kekurangan.
Persik Kediri
Leo Navacchio
Super League 2025/2026
Bali United
TribunJatim.com
berita Persik Kediri hari ini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
| Pakai Gamis Ibu untuk Bobol Brankas, Eks Pegawai SPBU Surabaya Ini Pernah Viral Karena Tegur Perokok |
|
|---|
| Ojol di Lamongan Mengeluh Motor Tiba-tiba Mati Usai Isi Pertalite, Penjualan Pertamax di SPBU Naik |
|
|---|
| Bupati Syok Rica Bocah 12 Tahun Rawat Ayah Lumpuh Bukannya Sekolah, Pemerintah Langsung Turun |
|
|---|
| Praktik Judi Online, Pinjol Ilegal dan Sound Horeg Resmi Masuk Pembahasan DPRD Jatim |
|
|---|
| Polisi Dalami Kasus Mobil Tabrak 5 Motor di Kediri, Selidiki Dugaan Sopir Mengemudi Saat Mabuk |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Kiper-Persik-Kediri-Leo-Navacchio-tampil-gemilang-saat-Persik-menahan-imbang-Bali-United.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.