Berita Persik Kediri
Rifqi Ray Farandi Susul Wigi Pratama, Persik Kediri Sumbang Dua Pemain ke Timnas Indonesia U-23
Gelandang muda Persik Kediri, Rifqi Ray Farandi, mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan sekaligus uji coba bersama Timnas Indonesia U-23
Penulis: Melia Luthfi Husnika | Editor: Dwi Prastika
Poin Penting:
- Pemain Persik Kediri, Rifqi Ray Farandi mendapat panggilan Timnas Indonesia U-23.
-
Ia mengaku sangat bersyukur bisa kembali dipercaya mengenakan seragam Merah Putih.
-
TC ini juga akan diisi dengan agenda uji coba internasional guna mengukur kesiapan tim.
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Melia Luthfi
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Gelandang muda Persik Kediri, Rifqi Ray Farandi, mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan (Training Center/TC) sekaligus uji coba bersama Timnas Indonesia U-23.
Pemusatan latihan tersebut digelar sebagai persiapan menuju SEA Games 2025 di Thailand.
Sebelumnya, striker muda Persik Kediri, Wigi Pratama, sudah lebih dulu bergabung dalam TC yang dipimpin oleh Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri.
Kegiatan ini berlangsung di Jakarta pada 2-14 Oktober 2025 dan diikuti puluhan pemain muda terbaik dari berbagai klub.
Bagi Rifqi, pemanggilan ini terasa seperti kejutan.
Ia mengaku sangat bersyukur bisa kembali dipercaya mengenakan seragam Merah Putih.
"Senang dan bersyukur sekali. Adalah cita-cita semua orang untuk bisa bermain bagi Timnas Indonesia, dan juga membahagiakan orang tua," kata pemain berusia 21 tahun itu, Sabtu (4/10/2025).
Pelatih Indra Sjafri awalnya hanya memanggil 32 pemain, namun kemudian menambah dua nama lagi untuk mengikuti pemusatan latihan.
Rifqi termasuk di antara tambahan pemain tersebut.
TC ini juga akan diisi dengan agenda uji coba internasional guna mengukur kesiapan tim.
Baca juga: Pemain Persik Wigi Tak Bisa Sembunyikan Rasa Bahagia Dapat Panggilan Perdana Timnas Indonesia U-23
Rifqi menegaskan, kesempatan ini sangat berharga bagi perkembangan kariernya.
Ia bertekad menjadikannya sebagai ajang untuk terus belajar.
"Sangat berarti sekali untuk karier saya ke depannya, dan juga bisa menimba ilmu di timnas," tutur pesepak bola yang juga berstatus prajurit TNI itu.
Bukan kali pertama Rifqi bergabung bersama timnas.
Sebelumnya, ia sempat mendapat kesempatan serupa ketika era kepelatihan Shin Tae Yong.
Kini, ia ingin membuktikan diri agar bisa menembus skuad utama SEA Games 2025.
"Tentunya untuk bisa berkembang di sini, dapat ilmu, dan bisa masuk skuad utama SEA Games. Insyaallah bisa membantu Indonesia meraih emas," ucapnya.
Kehadiran Rifqi membuat Persik Kediri semakin bangga.
Selain dua pemain U-23, klub berjuluk Macan Putih ini juga memiliki wakil di Timnas Indonesia U-17.
Penyerang belia Mierza Firjatullah dipanggil untuk mengikuti TC sebagai persiapan Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.
Dengan tiga pemain muda yang mendapat kesempatan di level internasional, Persik Kediri kian menunjukkan kontribusinya terhadap sepak bola nasional.
Persik Kediri
Rifqi Ray Farandi
macan putih
Timnas Indonesia U-23
SEA Games 2025
TribunJatim.com
berita Persik Kediri hari ini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
Pemain Persik Wigi Tak Bisa Sembunyikan Rasa Bahagia Dapat Panggilan Perdana Timnas Indonesia U-23 |
![]() |
---|
Persik Kediri Tumbangkan Persijap Jepara 2-0, Posisi Macan Putih Naik ke Peringkat 7 Klasemen |
![]() |
---|
Persijap Jepara vs Persik Kediri, Ong Kim Swee Sebut Penguasaan Bola Tak selalu Tentukan Hasil |
![]() |
---|
Persijap Jepara vs Persik Kediri, Ezra Walian Pulih dari Cedera, Jadi Amunisi Baru Macan Putih |
![]() |
---|
Persijap Jepara vs Persik Kediri, Macan Putih Kebobolan Lewat Bola Mati, Ong Kim Swee Evaluasi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.