Kecelakaan Maut di Jombang, Mobil Pikap Hantam Truk Trailer, 2 Tewas 1 Luka Berat
Kecelakaan maut di Jalan Raya Desa Perak, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang dua dilaporkan meninggal dunia
Penulis: Anggit Puji Widodo | Editor: Samsul Arifin
Ringkasan Berita:
- Pick-up Daihatsu Gran Max bertabrakan dengan truk trailer di Jombang, dua orang tewas di lokasi.
- Satu penumpang luka berat dievakuasi ke RSUD Jombang, kendaraan lain ikut terlibat.
- Polisi lakukan olah TKP, penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan.
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Anggit Puji Widodo
TRIBUNJATIM.COM, JOMBANG - Kecelakaan maut di Jalan Raya Desa Perak, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang, Jawa Timur Minggu (16/11/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.
Kecelakaan ini merenggut dua nyawa.
Sebuah mobil pick-up Daihatsu Gran Max bertabrakan dengan truk trailer, menyebabkan dua orang meninggal dunia di lokasi dan satu lainnya mengalami luka berat.
Menurut keterangan dari Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto, pick-up bernomor polisi W 8919 NN yang dikemudikan Catur Adipurno (24), warga Dusun Bogorejo, Desa Kalangsemanding, diketahui melaju dari arah yang sama dengan truk trailer L 9913 UO yang dikemudikan M Rokim (40), warga Surabaya.
Benturan keras terjadi hingga menyebabkan bagian depan pick-up ringsek berat. Sang sopir, Catur, tidak berhasil diselamatkan dan meninggal di tempat kejadian.
Baca juga: Kecelakaan Maut di Kediri, Mobil Pikap Hilang Kendali Tabrak Tiang PJU, 2 Pemuda Tewas 2 Kritis
Kendaraan Lain Terlibat
Selain Catur, dua penumpangnya turut menjadi korban. Sho’im (56), warga satu dusun dengan pengemudi, juga dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian akibat luka parah yang dialaminya.
"Sementara satu penumpang lain, Sulaiman (62), mengalami luka berat dan segera dievakuasi ke RSUD Jombang untuk mendapatkan perawatan medis intensif," ucapnya dalam keterangan yang diterima TRIBUNJATIM.COM, Senin (17/11/2025).
Baca juga: Kecelakaan Maut Bus Harapan Jaya Kembali Terjadi, Tewaskan Warga Tulungagung, Sopir Jadi Tersangka
Kecelakaan ini juga melibatkan satu kendaraan lain, yakni truk Isuzu Elf berpelat S 9181 JH yang dikemudikan Miskal (60), warga Banyuwangi. Beruntung, pengemudi kedua truk tersebut tidak mengalami luka.
Langkah Kepolisian
Peristiwa nahas ini pertama kali disaksikan oleh dua warga sekitar, yaitu Zainul Arif (29) dan Huda Febrianto (35), yang berada tak jauh dari lokasi kejadian. Kedua saksi kemudian membantu proses pertolongan dan melaporkan insiden tersebut kepada pihak kepolisian.
"Pihak kepolisian sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan kendaraan yang terlibat. Hingga kini, kami masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan, termasuk kemungkinan kelalaian pengemudi maupun kondisi jalan saat kejadian," ujarnya melanjutkan.
kecelakaan
kecelakaan di Jombang
Kecamatan Perak
mobil pikap
berita jombang hari ini
TribunJatim.com
Tribun Jatim
jatim.tribunnews.com
| Sosok Herman Rampok Kasir Minimarket Rp 23 Juta untuk Foya-foya, Warga Malah Memuji Wajahnya |
|
|---|
| Alasan Deni MUA Lombok Nyamar Jadi Wanita Berhijab, Menangis Kehilangan Pemasukan hingga Kena Mental |
|
|---|
| Lirik Lagu Katy Perry - Bandaids, Lengkap dengan Terjemahannya : Tried All the Medications |
|
|---|
| Pantas BUMDes Benjot Tak Pernah Gelar Kegiatan, Kades Syok Saldo Rp 200 Juta di Rekening Lenyap |
|
|---|
| Strategi Optimalisasi Jalur Pasuruan ke Bromo Demi Dongkrak Ekonomi dan PAD, DPRD: Out of The Box |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/laka-maut-di-kecamatan-perak.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.