Turnamen Futsal Bupati Kediri Cup 2025, Jadi Ajang Perisiapan Porprov Jatim 2027
Gelaran Futsal bertajuk Bupati Kediri Cup 2025 resmi dimulai, Pembukaan berlangsung di Lapangan Futsal Holiday Pare
Penulis: Isya Anshori | Editor: Samsul Arifin
Ringkasan Berita:
- Bupati Kediri Cup 2025 pertama kali pertandingkan cabang futsal, diikuti 126 tim dari SD–SMA.
- Pemkab Kediri dukung penuh pembinaan olahraga, termasuk pembangunan stadion Gelora Daha Jayati.
- Total hadiah Rp 30 juta disiapkan untuk lima kategori futsal pelajar.
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Isya Anshori
TRIBUNJATIM.COM, KEDIRI - Turnamen futsal Bupati Kediri Cup 2025 resmi dimulai.
Ajang yang digelar selama 11 hari ini menjadi sejarah baru bagi futsal Kabupaten Kediri karena untuk pertama kalinya cabang olahraga ini mengusung tajuk Bupati Cup.
Pembukaan berlangsung di Lapangan Futsal Holiday Pare, Kamis (20/11/2025) pagi.
Ketua KONI Kabupaten Kediri, Hakim Rahmadsyah Parnata menyampaikan bahwa turnamen tahun ini diikuti total 126 tim yang berasal dari jenjang SD, SMP, hingga SMA. Jumlah peserta mencapai lebih dari 1.300 pelajar dari seluruh kecamatan di Kabupaten Kediri.
"Harapannya lewat kejuaraan atau turnamen semacam ini akan lahir bibit-bibit atlet berbakat yang mampu mengharumkan nama Kabupaten Kediri di tingkat nasional maupun internasional," kata Hakim.
Baca juga: Sempat Tertunda Selama 3 Bulan, Ajang Lari Kediri Merdeka Run 2025 Akhirnya Digelar
Dukungan Pemerintah
Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri sejumlah tokoh penting, mulai dari perwakilan Bupati Kediri, jajaran Forkopimda, hingga pengurus KONI dan AFK Kabupaten Kediri. Acara ini sekaligus menjadi momentum penyatuan semangat antara pemerintah dan dunia olahraga pelajar.
Selain itu, Hakim menyebut Cabor Futsal juga menjadi satu-satunya olahraga di Indonesia yang masuk Piala Dunia. Untuk itu ia berharap nantinya para atlet yang bertanding ke depan termotivasi dan bisa lanjut hingga ajang yang lebih tinggi.
"Ini juga sebagai amunisi untuk Porprov Jatim tahun 2027 mendatang," imbuhnya.
Baca juga: Bupati Mas Dhito Pimpin Doa Bersama Demi Kelancaran Rehabilitasi Kantor Pemkab Kediri
Sementara itu, Kabag Kesra Kabupaten Kediri, Sumarlan yang hadir mewakili Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana menegaskan bahwa Pemkab Kediri memberikan dukungan penuh terhadap pembinaan olahraga, termasuk futsal yang digemari para pelajar.
Dia menyebut pemerintah juga menyiapkan berbagai bentuk penghargaan untuk mendorong prestasi atlet.
"Reward bagi atlet terus ditingkatkan agar mereka termotivasi menunjukkan performa terbaik. Apalagi futsal termasuk olahraga favorit pelajar," kata Sumarlan.
Sumarlan juga menyampaikan perkembangan pembangunan stadion baru Gelora Daha Jayati Kabupaten Kediri yang kini terus berlanjut. Stadion tersebut diharapkan menjadi pusat aktivitas olahraga, termasuk tempat pembinaan para atlet lokal.
"Jika fasilitasnya bagus, prestasi juga akan meningkat. Itu harapan Mas Bupati agar olahraga di Kabupaten Kediri punya rumah yang layak," tambahnya.
Tonggak Sejarah Futsal Kediri
Di sisi lain, Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Kediri, Rizky Akbar, menilai penyelenggaraan Bupati Cup 2025 adalah tonggak penting bagi dunia futsal di daerahnya. Menurutnya, meski turnamen Bupati Cup telah digelar untuk sepak bola dan voli, baru tahun ini futsal mendapatkan kesempatan yang sama.
turnamen futsal
Bupati Kediri Cup 2025
Berita Kediri Hari Ini
Porprov Jatim
TribunJatim.com
Tribun Jatim
jatim.tribunnews.com
| Cetak Jurnalis Muda Kompeten di Era Digital, RPS Tuban Beri Pelatihan Jurnalisme Kekinian di Unirow |
|
|---|
| Jule Tinggal Sendirian usai Selingkuh, Tante Bongkar Istri Daehoon Menyesal: Mana Pisah dari Anak |
|
|---|
| Isu Perselingkuhan Inara Rusli, Virgoun Diduga Sindir Mantan Istri: Tapi Gak Pake Kedok Agama |
|
|---|
| Sempat Tertunda Selama 3 Bulan, Ajang Lari Kediri Merdeka Run 2025 Akhirnya Digelar |
|
|---|
| Sepekan Operasi Zebra Semeru 2025 di Tuban Jaring 3.674 Pelanggar, Tak Ada Tilang Manual |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Turnamen-futsal-bergengsi-Bupati-Kediri-Cup-2025.jpg)