Jadwal Pemulangan Jenazah Shinta Putri Belum Pasti, Keluarga Ungkap Dapat Informasi Lain
Di tengah penantian kabar dari pihak Kementerian Luar Negeri dan KJRI, keluarga Shinta Putri Dina Pertiwi mendapat informasi dari orang tidak dikenal.
Penulis: Ayu Mufidah Kartika Sari | Editor: Dwi Prastika
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Ayu Mufidah KS
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Di tengah penantian kabar resmi dari pihak Kementerian Luar Negeri dan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI), keluarga Shinta Putri Dina Pertiwi mendapat informasi dari orang tidak dikenal.
Keluarga Shinta mendapat informasi mengenai kedatangan jenazah Shinta Putri ke Indonesia.
Seperti yang dikatakan ibu Shinta, Umi Salamah, ia mengaku telah mendapat tanggal kedatangan jenazah putrinya.
"Saya mendapat informasi dari seseorang. Katanya jenazah sudah mendapat tanggal keberangkatan ke Indonesia," kata Umi Salamah, Minggu (19/8/2018).
• Keluarga Mahasiswi Asal Malang yang Tewas di Jerman Gelar Tahlilan hingga Jenazah Tiba di Rumah Duka
Ia mengungkapkan jika kabar tersebut mengatakan jenazah Shinta akan tiba di Indonesia pada Kamis (23/8/2018).
Umi menambahkan, sesuai dengan jadwal kargo, jenazah akan tiba di Jakarta pukul 12.00 WIB.
"Ada bocoran dari Gapura Kargo yang detail memberikan flight plan (rencana penerbangan) berikut maskapainya. Secara detail jenazah Shinta akan tiba di Jakarta pada 23 Agustus jam 12.00 WIB," ungkap Umi.
Setelah mendapat kabar tersebut, Umi Salamah mengaku melakukan konfirmasi dengan pihak Kemenlu dan KJRI.
• Theme Song Asian Games 2018 Meraih Bintang Dinyanyikan dalam Berbagai Bahasa, Mana Favoritmu?
Namun Kemenlu dan KJRI membantah adanya tanggal tersebut dan berjanji akan melakukan penelusuran lebih jauh.
"Setelah saya konfirmasi ke KJRI dan Kemenlu, malah mereka tidak tahu dan akan menelusuri informasi tersebut," tambah Umi.
Sementara itu, saat dihubungi TribunJatim.com, Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri, Lalu Muhammad Iqbal mengatakan, pemulangan jenazah Shinta masih belum dapat dipastikan.
• Penantian hingga 4 Tahun, Pemain Arema FC ini Dikaruniai Bayi Laki-laki
Lalu Muhammad Iqbal mengatakan, saat ini pihaknya maupun KJRI tidak pernah memberikan keterangan dengan menyebut tanggal pemulangan jenazah.
"Sekali lagi saya tegaskan, tidak ada seorangpun di Kemenlu maupun KJRI yang pernah memberikan keterangan menyebut tanggal pemulangan jenazah," ujar Lalu Muhammad Iqbal.
"Dugaan kami yang mengontak keluarga adalah salah satu airlines yang kami booking," jelas dia.
• BERITA FOTO: Kemeriahan Karnaval Kendaraan Hias di Kota Malang, Klasik, Unik & Sita Perhatian Warga!
Sebelumnya, Shinta Putri Dina Pertiwi merupakan mahasiswi asal Malang yang tewas tenggelam di Danau Trebgast, Jerman, pada Jumat (10/8/2018) lalu.
Yuk subscribe YouTube Channel TribunJatim.com