Berita Probolinggo
Kabar Tawuran SMAN 3 vs SMKN 4 Probolinggo Bikin Siswa Cemas, Orang Tua Berduyun-duyun Jemput Anak
Lewat sambungan telepon, Rizki mengabarkan jika sejumlah siswa SMAN 3 Probolinggo dan SMKN 4 Kota Probolinggo berselisih.
Penulis: Danendra Kusuma | Editor: Sudarma Adi
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Danendra Kusuma
TRIBUNJATIM.COM, PROBOLINGGO - Ponsel milik Mukad (38) warga Desa Sepuh Gembol, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo, mendadak berdering tatkala dirinya tengah bersantai di rumah selepas kerja.
Mukad lantas merogoh saku untuk mengecek ponselnya.
Setelah dicek, rupanya, dia mendapat panggilan telepon dari sang anak, Muhammad Rizki (15).
Baca juga: Dipakai Bermeraan Pasangan Remaja, Kursi di Jalan Ijen Kota Malang Kembali Disegel
Dia sontak merasa heran, sebab tak biasanya Rizki menelepon Mukad saat jam pelajaran sekolah.
Rizki menimba ilmu di SMAN 3 Probolinggo dan duduk di bangku kelas X.
Mukad pun menerima panggilan telepon dari buah hatinya itu.
Baca juga: Kuli Bangunan di Probolinggo Dikeroyok 4 Temannya seusai Pesta Miras, Dipicu Masalah Sepele
"Lewat sambungan telepon, Rizki mengabarkan jika sejumlah siswa SMAN 3 Probolinggo dan SMKN 4 Kota Probolinggo berselisih. Isu yang beredar bakal ada tawuran. Rizki meminta saya untuk menjemputnya saat pulang sekolah," katanya, Jumat (3/2/2023).
Mendengar informasi tersebut, Mukad dirundung kekhawatiran.
Setelah panggilan telepon dengan sang anak berakhir, Mukad bergegas menuju SMAN 3 Probolinggo, Jalan Jeruk, Kelurahan Jrebeng Kidul, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo, untuk menjemput anaknya mengendarai motor.
Baca juga: Pasutri Di Probolinggo Kompak Bobol Kantor Jasa Ekspedisi, Pelaku Beraksi saat Malam Hari
Di sepanjang perjalanan, pikiran Mukad terus-menerus tak tenang.
"Namanya juga anak. Saya tentu cemas ada hal buruk terjadi kepadanya. Setibanya di sekolah, saya langsung izin ke guru untuk menjemputnya. Tiap sekolah, Rizki berangkat dan pulang mengendarai motor sendiri. Sehingga saya mengawalnya hingga sampai rumah," ungkapnya.
Kepala SMAN 3 Probolinggo, Khoirul Anam menyebut pihaknya mendapatkan kabar akan ada pencegatan atau penyerangan siswanya oleh siswa sekolah lain.
Isu penyerangan itu rencananya bakal dilangsungkan pada pukul 14.00 WIB, hari ini.
Walhasil, dia melakukan langkah antisipasi untuk meminimalisir pertemuan antar siswa, baik di depan sekolah atau di tengah jalan.
perselisihan
tawuran
SMAN 3 Probolinggo
SMKN 4 Probolinggo
Kota Probolinggo
TribunJatim.com
Tribun Jatim
Gesitnya Pembobol Rekening ATM di Probolinggo, Ada yang Nyebur ke Sungai dan Sembunyi di Makam |
![]() |
---|
Selewengkan Dana Desa, Mantan Kades di Probolinggo Ditetapkan Tersangka Kasus Korupsi |
![]() |
---|
Satreskrim Polres Probolinggo Gagalkan Pendistribusian Ilegal 40 Karung Pupuk Bersubsidi |
![]() |
---|
Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo Terpilih Akan Dilantik Februari 2025 |
![]() |
---|
2 Oknum LSM di Probolinggo Kena OTT, LIRA Haramkan Anggotanya Datang Takuti Kades |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.