Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Berita Probolinggo

Fakta Baru Kasus Suami Ajak Anak Bacok Istri, Suami Siri juga Jadi Sasaran Namun Berhasil Kabur

Namun, BA lebih dulu dapat melarikan diri dengan menunggangi motornya sebelum Bambang dan Muhammad Nur mengayunkan celurit

Penulis: Danendra Kusuma | Editor: Samsul Arifin
TribunJatim.com
Suami di Probolinggo bunuh istri dan jenazah ditinggal di selokan, ternyata anak pernah berniat membakar rumah sang ibu. 

Beberapa waktu berselang, pelaku melihat Aryati dan BA naik motor berboncengan melewati jalan Dusun Sungai Tengah.

Pelaku langsung mengadang keduanya.

"Awalnya, keempat orang tersebut terlibat cek-cok. Kemudian pelaku mengacungkan celurit ke BA. Melihat hal itu, BA langsung kabur mengendarai motornya. Pelaku sempat mengejar BA. Tetapi pelaku gagal mengejar BA," jelasnya.

Mungkin kepalang panik, BA kabur meninggalkan Aryati begitu saja di lokasi.

Aryati pun menjadi sasaran kebengisan suami dan anak kandungnya.

Keduanya menghujani Aryati dengan sabetan celurit.

"Sabetan celurit pelaku Muhammad Nur mengenai pergelangan tangan korban. Sabetan celurit pelaku Bambang mengenai kepala korban dan sejumlah bagian tubuh lain. Bambang juga mendorong tubuh korban hingga masuk ke selokan" ucapnya.

Didik mengungkapkan, pihaknya sudah meringkus Bambang dan Muhammad Nur di kediamannya, tak lama setelah peristiwa berdarah ini terjadi.

Kedua pelaku mengakui perbuatannya.

Polisi mengamankan barang bukti antara lain motor Yamaha Mio yang dikendarai pelaku dan celurit.

"Motif sakit hati itulah yang mendasari pelaku melakukan pembacokan terhadap korban. Pelaku dikenakan Pasal 338 subsider Pasal 340 KUHPidana, dengan ancaman hukuman 15 tahun," paparnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang suami di Probolinggo tega menghabisi nyawa istrinya sendiri, Jumat (29/9/2023) sekira pukul 07.00 WIB.

Pelaku menghujani tubuh sang istri dengan sabetan celurit.

Jasad korban tersungkur di dalam selokan di Dusun Sungai Tengah, Desa Patalan, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo.

Ditemukan pula bercak darah di dinding selokan.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved