Berita Viral
Warga Tegur Pemuda Bangunkan Sahur Keliling karena Terganggu, Nyaris Baku Hantam, Polisi Tangani
Warga yang menegur sekelompok pemuda tersebut merasa terganggu mendengar seruan karena dianggap berisik.
TRIBUNJATIM.COM - Aksi pemuda bangunkan sahur ditegur warga hingga nyaris baku hantam viral di media sosial.
Warga yang menegur sekelompok pemuda tersebut merasa terganggu mendengar seruan karena dianggap berisik.
Insiden baik warga maupun sekelompok pemuda itu akhirnya cekcok.
Adapun kasus ini terjadi di kontrakan Gang Kober, RT 01/RW 02 Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Minggu (24/3/2024).
Para pemuda yang membangunkan sahur ini bahkan nyaris baku hantam usai ditegur pengontrak.
Usai aksi tersebut, polisi akhirnya mempertemukan warga yang cekcok karena menegur sekelompok pemuda saat membangunkan sahur di Sawangan, Depok, Jawa Barat.
Baca juga: Jelang Sahur, Dentuman Musik Keras Ganggu Warga di Jember, Ending Lima Sound Horeg Disita Polisi
Adapun pertemuan tersebut dilaksanakan di Polsek Bojongsari.
Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi menjelaskan, penghuni kontrakan bernama Kurniawan yang menegur sekelompok pemuda saat membangunkan sahur telah meminta maaf.
"Kurniawan dan keluarga memohon maaf kepada warga sekitar yang membangunkan sahur," kata Made, Selasa (26/3/2024), dikutip dari Tribun Depok.
Selain itu, Kurniawan selaku pengontrak di lingkungan tersebut juga berjanji akan mengikuti peraturan RT setempat.
Atas pertemuan tersebut, warga sekitar pun telah memaafkan Kurniawan atas kesalahpahaman yang terjadi.
"Kurniawan dimohon untuk saling menghargai serta menghormati antar sesama warga, dengan adanya kesepakatan dalam musyawarah tersebut maka permasalahan dinyatakan selesai," ungkapnya.
Dilansir dari Tribun Depok, peristiwa itu terjadi di kontrakan Gang Kober, RT 01/RW 02 Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Minggu (24/3/2024).
Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi menjelaskan, cekcok dipicu lantaran ada warga yang mengontrak menegur warga yang sedang membangunkan sahur.
"Warga pengontrak menegur warga yang sedang membangunkan sahur dengan berkata ‘Kok sampai 2 kali muter kelilingnya’," kata Made, Selasa (26/3/2024).
pemuda bangunkan sahur ditegur warga
baku hantam
viral di media sosial
sahur
Depok
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
| Jufri Bukan Sekedar Ketua RT karena Bisa Bikin Hidup Masyarakat Kaya dan Sehat, Jadi Idola Warganya |
|
|---|
| Nyawa Mak Onah Masih Ada Pasca Longsor Ratakan Rumahnya, Lari ke Kampung Sebelah Selamatkan Diri |
|
|---|
| Penjual Bakso Babi Tanpa Label Non Halal Ngeluh Susah Jualan Imbas Viral, Ditegur Cuma Jawab Iya-iya |
|
|---|
| Melda Nangis Pernah Disuruh Suami Mandi & Dandan Padahal Ekonomi Terbatas, Kini Diceraikan |
|
|---|
| Purbaya Balas Kritik Hasan Nasbi Sambil Bawa Hasil Survei, Ungkit Gaya Koboi: Atas Perintah Presiden |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.