Nasib Sidoarjo Semua Bupatinya Pernah Terlibat Korupsi, Sejak 2000, Ada yang Tak Kapok Berulah
Malang nasib Sidoarjo, para bupatinya pernah terlibat korupsi sejak 2000. Bahkan ada yang tak kapok berulah meski pernah diadili.
TRIBUNJATIM.COM - Nasib Sidoarjo para bupatinya pernah terlibat kasus korupsi secara berturut-turut.
Bahkan ada yang tak kapok berulah kendati sudah bebas dari penjara.
Diketahui, sejak 2000, semua bupati Sidoarjo tersandung korupsi.
Terbaru adalah Ahmad Mudhlor Ali yang ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK.
Lantas, siapa saja gubernur Sidoarjo yang terlibat kasus korupsi?
Informasi berita menarik lainnya di Google News TribunJatim.com
Baca juga: BREAKING NEWS : Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Ditetapkan Tersangka KPK, Diduga Terima Uang dari BPPD
Win Hendrarso korupsi dana kas daerah
Sebelum Gus Muhdlor, mantan Bupati Sidoarjo Win Hendrarso dan Saiful Ilah juga terjerat kasus korupsi.
Bupati Sidoarjo periode 2000-2010, Win Hendrarso, ditetapkan oleh Kejaksaan Negeri Sidoarjo sebagai tersangka korupsi dana kas daerah senilai Rp 2,309 miliar yang berlangsung pada 2005.
Diberitakan Antara (21/10/2013), kasus ini terbongkar dari hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jawa Timur.
BPK menemukan adanya miliaran rupiah uang kas daerah Kabupaten Sidoarjo yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.
Di tingkat kasasi, Win pun divonis hukuman lima tahun penjara dan denda Rp 200 juta. Eks Bupati Sidoarjo ini juga wajib membayar uang pengganti kerugian negara sebesar Rp 2 miliar.
Baca juga: Tak Tinggal Diam Jadi Tersangka, Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Siapkan Langkah Hukum, Singgung OTT KPK
Saiful Ilah terjerat kasus suap
Mantan pendamping Win, Saiful Ilah, yang memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2010 dengan kemenangan 60 persen, juga tidak lepas dari jerat korupsi.
Di tengah periode keduanya, pada 7 Januari 2020, Saiful Ilah ditangkap melalui operasi tangkap tangan oleh KPK.
Bupati Sidoarjo
Ahmad Muhdlor Ali
korupsi
Win Hendarso
Saiful Ilah
TribunJatim.com
Sidoarjo
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
Sudah Bayar Rp100 Ribu ke Bripka E, Warga Tertipu Ternyata SKCK Palsu, Waspadai Ciri-cirinya |
![]() |
---|
Kisah Pangeran Jenu, Tokoh Penyebar Islam di Jombang Keturunan Jaka Tingkir |
![]() |
---|
Tim PKM Unesa Gelar Pelatihan untuk Peternak Sapi Perah, Olah Susu Menjadi Krupuk |
![]() |
---|
Deretan Kelakuan Sekdis Koperasi Hingga Dicopot Gubernur, Main HP sampai Wajib Beri Kado |
![]() |
---|
Kemenangan Persebaya Lawan Semen Padang Tanpa Rivera Buat Milos Raickovic lebih Percaya Diri |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.