Berita Viral
Baru Beli Rp38 Juta, Pedagang Meninggal usai Ditendang Sapi 1 Ton, Warga Dengar Suara 'Bruk'
Seorang pria kena tendang sapi hingga meninggal dunia, Kamis (6/6/2024). Diketahui ia baru saja beli sapi tersebut seharga Rp38 juta.
TRIBUNJATIM.COM - Seorang pria kena tendang sapi hingga meninggal dunia, Kamis (6/6/2024).
Ia adalah S (40), warga Kalurahan Botodayaan, Kapanewon Rongkop, Kabupaten Gunungkidul.
Insiden pria meninggal usai ditendang sapi tersebut berawal S hendak membeli hewan ternak di wilayah Kapanewon Semanu untuk persiapan Idul Adha.
Kapolsek Rongkop, AKP Wasdiyanto mengatakan saat kejadian, S hendak menurunkan sapi dari kendaraan pengakut.
Tak disangka, sapi seberat 1 ton itu menendang dan mengenai bagian dada S.
"Usai membeli, korban hendak menurunkan sapi tersebut dari kendaraan pengangkut. Namun, korban tidak sengaja tertendang sapi pada bagian dadanya. Itu diperkirakan berat sapinya sampai 1 ton," ujarnya, Senin (10/6/2024), dikutip dari Kompas.com.
Baca juga: Hotman Paris Serahkan Sapi buat Idul Adha, Ternyata Sejak Dulu Kurban, Ustaz Derry: Semoga Manfaat
Usai ditendang sapi, korban langsung tak sadarkan diri.
Pihak keluarga pun melarikan S ke rumah sakit dan ia dinyatakan meninggal dunia.
"Dari keterangan medis, korban mengalami cidera serius di bagian dada. Ada bagian tulang (dada) yang patah," ucapnya.
Atas peristiwa ini, pihak keluarga menerima kejadian ini sebagai musibah.
Korban sudah dikebumikan usai dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis.
"Korban dikebumikan, pada Jumat (7/6/2024), sehari setelah kejadian nahas tersebut," urainya.

Harga sapi Rp 38 juta
Korban diketahui sebagai pedagang sapi.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Dukuh Ngasem, Dwi Astriningsih.
pria kena tendang sapi hingga meninggal dunia
Gunungkidul
sapi
hewan ternak
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita viral
Ternyata Tak Ada yang Punya Background Gizi, ini Daftar 10 Petinggi BGN |
![]() |
---|
Sosok Kapolsek Terancam Dipecat setelah Ketahuan Berduaan dengan Guru, Sering Menyelinap Masuk Rumah |
![]() |
---|
Pajak Kendaraan Mati Tak Bisa Isi BBM Bersubsidi? PT Pertamina Patra Niaga: Yang Penting STNK Sesuai |
![]() |
---|
Wali Murid Heran Disuruh Bayar LKS Rp 140 Ribu Padahal Pemkot Sudah Gratiskan, Malah Dibentak Guru |
![]() |
---|
Telanjur Beri Kembalian Rp 40 Ribu, Penjual Es Buah Ternyata Dapat Uang Palsu: Jualan Udah Sepi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.