Berita Viral
Susah Cari Kerja, Lulusan S2 Jualan Sosis Sambil Jawab Teori ke Pembeli, Dapat Rp200 Ribu Sehari
Mengeluh susah dapat kerja, sekelompok pria lulusan S2 jualan sosis. Meski demikian, aksi mereka pun menuai pro dan kontra.
TRIBUNJATIM.COM - Mengeluh susah dapat kerja, sekelompok pria lulusan S2 jualan sosis.
Meski demikian, aksi mereka pun menuai pro dan kontra.
Cara mereka berjualan unik.
Mereka menyiapkan sosis sambil menjawab pertanyaan pelanggan tentang isu sosial, teori, atau sekadar pengalaman pribadi.
Baru-baru ini viral di media sosial, sekumpulan pria lulusan S2 di China kerja jadi penjual sosis.
Mereka diketahui sama-sama berasal dari Universitas Sun Yat-sen jurusan filosofi.
Baca juga: Sosok Pratama Arhan yang Ibunya Viral karena Menjamu Mahasiswa KKN, Mak Ti Masak Rawon hingga Acar
Meski pekerjaannya tidak menghasilkan banyak uang, mereka menyebut gaji tinggi tidak menjamin kebahagiaan.
Sembilan pria tersebut kompak membuat usaha sembari ingin bersosialisasi dan bertukar pikiran dengan para pelanggan.
"Silakan membeli sosis enak dan bertukar pikiran dalam hal akademis filosofis dengan kami," tulis mereka di depan kedainya.
Adapun pencetus bisnis tersebut adalah Ziheng, dia merupakan mahasiswa lulusan PhD.
Dilansir Tribun Trends, Rabu (24/7/2024), dari Yangtse Evening Post, Ziheng mengaku jika aksinya dan beberapa temannya itu digunakan sebagai wadah berdiskusi.
"Kami semua terlibat dalam riset filosofis dan berharap sosis bisa digunakan sebagai medium untuk bertukar pikiran dengan pelanggan dan berteman baik dengan mereka," katanya.
Selama menyiapkan sosis, mereka sering kali menjawab pertanyaan pelanggan tentang isu sosial, teori, atau sekadar pengalaman pribadi.
Mereka mengaku merasa senang karena dapat bertemu dengan banyak orang.
"Bagi mahasiswa yang biasanya kuliah di kampus, berjualan sosis di pinggir jalan memungkinkan kami bertemu berbagai macam orang, menjadi cara unik untuk berhubungan dengan masyarakat," ujar Ziheng.
lulusan S2 jualan sosis
China
viral di media sosial
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita viral
| Imbas Dianggap Sering Narsis di Facebook, Istri Malah Dianiaya Suami, Sempat Rebutan Ponsel |
|
|---|
| Sosok Mantan Bupati yang Digerebek usai Diduga Berbuat Asusila Sesama Jenis di Hotel: Klarifikasi |
|
|---|
| Pilu Sardo Lihat Anaknya Diinjak Gajah di Depan Rumah saat Menyelamatkan Diri, Kondisi Korban Dikuak |
|
|---|
| Tiap Hari Murid Jalan Kaki 2 Jam Lewati Hutan selama 25 Tahun Demi ke Sekolah, Sentil Gubernur |
|
|---|
| Curhat Pilu Kepsek, Guru SMA Digaji Rp 12.000 Hasil Iuran Wali Murid, Gedung Sekolah Masih Numpang |
|
|---|
