Berita Malang
Lomba Foto Pilkada Damai, PFI Malang dan Polresta Malang Kota Ajak Masyarakat Tebar Pesan Positif
Pewarta Foto Indonesia (PFI) Malang bersama Polresta Malang Kota menggelar lomba foto untuk menyambut Pilkada serentak 2024.
Penulis: Purwanto | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Purwanto
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Pewarta Foto Indonesia (PFI) Malang bersama Polresta Malang Kota menggelar lomba foto untuk menyambut Pilkada serentak 2024.
Dengan tema 'Pilkada Damai, Menjaga Persatuan, Mewujudkan Demokrasi' para warga Kota Malang bisa mengabadikan momen saat Pilkada 2024.
Kegiatan tersebut bertujuan mengabadikan momen-momen penting yang mencerminkan semangat persatuan, toleransi, dan partisipasi masyarakat dalam mendukung Pilkada yang bebas dari konflik dan kekerasan.
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono mengungkapkan bawah lomba fotografi ini merupakan salah satu upaya mengampanyekan Pilkada Damai pada masyarakat luas.
Nanang menambahkan jika momen tersebut juga dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan Pilkada.
"Melalui lomba ini, Polresta Malang Kota berharap dapat menyebarkan pesan kedamaian serta mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menciptakan Pilkada yang damai," terang Nanang, Sabtu (23/11/2024).
"Selain itu, lomba ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya Pilkada yang aman dan kondusif, serta mengapresiasi peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban," tambahnya.
Lomba tersebut terbuka bagi masyarakat umum, baik fotografer profesional maupun amatir, dan dapat diikuti oleh peserta dari berbagai usia.
Foto yang diambil harus menggambarkan suasana Pilkada yang damai, aman, dan penuh persatuan di Kota Malang.
Seperti contoh, pada momen kampanye, pemilihan, orasi damai, atau aktivitas masyarakat yang mendukung Pilkada yang kondusif.
"Polresta Malang Kota menghargai peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pilkada," urainya
"Selain itu, memotivasi masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam pemilu dengan cara yang positif dan tidak memecah belah," tegasnya mantan Kapolresta Banyuwangi itu.
Melalui lomba ini, foto-foto yang terunggah dapat menyebarkan pesan kedamaian dan mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam mewujudkan Pilkada yang damai, demi keberlanjutan demokrasi yang sehat melalui sosial media.
Sementara itu Ketua PFI Malang, Darmono menguraikan bahwa peserta dapat mengupload karya foto mereka di Instagram dengan menggunakan hashtag #PilkadadamaiKotaMalang, #Polrestamalangkota, dan #pfimalangpilkadadamai.
berita malang hari ini
Berita Malang Terkini
PFI Malang
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
Polresta Malang Kota
lomba foto Pilkada Damai
lomba fotografi
| JPU Tolak Eksepsi Selebgram Isa Zega Terkait Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Ditinggal Bikin Pentol, Pedagang Bakso di Malang Syok Burung Murai Harga Jutaan Raib Digondol Maling |
|
|---|
| Amankan Perayaan Imlek di Kelenteng Eng An Kiong, Polresta Malang Kota Terjunkan Puluhan Personel |
|
|---|
| Nostalgia Nikmati Jajanan Sekolah di Festival Najaj Halokes Kampung Sekabrom Kayutangan Malang |
|
|---|
| Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek 2025, Ribuan Tiket Kereta di Stasiun Malang Ludes Terjual |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Banner-Lomba-Foto-Pilkada-Damai-PFI-Malang-bersama-Polresta-Malang-Kota.jpg)