Sepasang Kekasih Terekam Kamera CCTV, Curi Motor Warga Gresik di Siang Bolong
Kamera CCTV di Jalan Fakih Usman, Kemuteran, Gresik merekam detik-detik sejoli melakukan aksi curanmor.
Penulis: Willy Abraham | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Willy Abraham
TRIBUNJATIM.COM, GRESIK – Kamera CCTV di Jalan Fakih Usman, Kemuteran, Gresik merekam detik-detik sejoli melakukan aksi curanmor.
Gelagat mereka seperti orang yang sedang melintas, pura-pura lewat, tapi sambil mengincar motor curian.
Sejoli berdarah maling ini, berhasil membawa kabur sepeda motor saat pemilik masuk ke dalam rumah.
Diketahui pelaku laki-laki dan perempuan terlihat datang berboncengan sepeda motor, berpura-pura melintasi jalan, keduanya membagi peran masing-masing.
Pelaku laki-laki berperan mengeksekusi sepeda motor, sementara pelaku perempuan standby sambil memantau situasi.
Baca juga: Baru Bebas 2023 Lalu, Kakek di Gresik Tertunduk Lesu Kembali Ditangkap karena Edarkan Sabu
Kapolsek Gresik Iptu Suharto mengatakan, aksi pencurian itu terjadi pada Selasa (21/4/2025) sekitar pukul 12.30 WIB.
Korban pemilik motor diketahui bernama M. Baihaqi (32), warga Desa Sekar Kurung, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik.
Baca juga: JATIM TERPOPULER: Pelaku Curanmor Masjid Agung Tuban - Korban Longsor Jalur Cangar-Pacet Mojokerto
“Korban sudah melapor, kami koordinasi dengan Satreskrim Polres Gresik,” ucapnya, Rabu (22/4/2025).
Kendati belum diketahui identitas kedua pelaku pencurian sepeda motor di siang bolong ini.
Baca juga: Senyum Sumringah Wanita Pacitan Saat Motor Curian Dikembalikan Padanya, Kasat Reskrim: Pinjam Pakai
Berdasarkan rekaman CCTV dan keterangan saksi, polisi kini terus memburu keberadaan pelaku.
“Saat ini masih proses penyelidikan, kami terus memburu keberadaan kedua pelaku,” imbuhnya.
sepasang kekasih
pencurian motor
berita Gresik hari ini
Maling terekam kamera CCTV
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
curanmor
| Roadshow BTN Housingpreneur 2025 di ITS Surabaya, Cari Inovasi Hunian Berhadiah Rp1,5 M |
|
|---|
| PKB Ponorogo Gelar Tasyakuran atas Penetapan 3 Tokoh Jawa Timur sebagai Pahlawan Nasional |
|
|---|
| Sidak di Wisma Tropodo Sidoarjo, Bupati Subandi Temukan Pompa Air Usang dan Saluran Tertutup Lapak |
|
|---|
| Kapal Pesiar MV Viking Venus dan MS Viking Orion Bersandar di Surabaya, Bawa Ribuan Wisatawan |
|
|---|
| Kecelakaan Maut Bus Harapan Jaya Kembali Terjadi, Tewaskan Warga Tulungagung, Sopir Jadi Tersangka |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/aksi-pencurian-motor-oleh-sejoli-di-gresik.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.