Berita Viral
Teman Seangkatan Yakin Jokowi Kuliah dan Wisuda di UGM, Tapi Tak Bisa Pastikan Keaslian Ijazah
Andi Pramaria mengklaim dirinya merupakan teman seangkatan Jokowi semasa kuliah di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM).
TRIBUNJATIM.COM - Polemik ijazah palsu mantan Presiden Joko Widodo alias Jokowi kini ditanggapi oleh teman seangkatan, Andi Pramaria.
Diketahui, Andi Pramaria merupakan mantan Kepala Dinas Kehutanan dan Perdagangan Provinsi NTB.
Ia mengklaim dirinya merupakan teman seangkatan Jokowi semasa kuliah di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM).
Mengaku seangkatan, tapi Andi Pramaria tak bisa memastikan jika ijazah Jokowi asli atau palsu.
Baca juga: 5 Fakta Jokowi Menurut Teman Kuliahnya, Beda Hari Mulyono & Joko Widodo, Font Ijazah Times New Roman
Sebab, Andi Pramaria tidak mengetahui ijazah Jokowi yang kini menjadi polemik tersebut.
"Saya kalau misalnya diminta, hanya bisa meluruskan ya dari sejarah."
"Apakah beliau ijazahnya asli atau tidak, saya enggak ngerti. Karena ijazahnya yang mana saya enggak ngerti, kan," ujarnya, dilansir tayangan YouTube Kompas TV, Minggu (18/5/2025).
Meski tidak mengetahui terkait ijazah Jokowi, Andi Pramaria menegaskan Jokowi memang pernah berkuliah di UGM.
Bahkan, ia dan Jokowi menjalani wisuda bersama.
"Tetapi kalau dibilang, 'Bener enggak Pak Jokowi kuliah di UGM?' Betul, wisuda juga iya (di UGM) karena itu memang bareng sama saya," ungkapnya.
"Pengumuman penerimaannya juga ada. Jadi gimana, apa lagi yang diragukan?" imbuh Andi Pramaria.
Pengakuan Teman Kuliah Jokowi yang Lain
Teman kuliah Jokowi lainnya, Mustoha Iskandar, juga memberi tanggapan soal tudingan ijazah palsu.
Mustoha mengatakan, tudingan ijazah palsu tersebut hanya karangan.
Ia mengaku dirinya adalah saksi fakta, bahwa Jokowi benar-benar kuliah di Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada (UGM) pada 1980-1985.
| Penjelasan Dosen UGM soal Efek Mikroplastik di Tubuh Manusia, Paparan Tinggi di Kota Besar |
|
|---|
| Hati-hati Gelar Hajat Bisa Kenda Denda Rp 50 Juta Jika Tak Izin, Walikota Eri: Kita Harus Tegas |
|
|---|
| Anen Tak Sudi Ngemis Sejak 1981, Kerja Jual Koran dan Majalah Meski Buta, Hapal Tekstur Tiap Kertas |
|
|---|
| Pasang Foto AI Pakai Seragam TNI AL, Wandi Bisa Dapat Rp 210 Juta Meski dari Balik Jeruji Besi |
|
|---|
| Nasib Warga Israel Heboh karena Punya KTP WNI, Kadisdukcapil Buka Suara dan Ungkap Sikap Bupati |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.