Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Cuaca Tidak Mendukung, PT Garam Sampang Tunda Produksi dan Fokus Perawatan Lahan

Produksi garam di PT Garam Cabang III, di Kecamatan Pengarengan, Kabupaten Sampang, Madura tersendat cuaca tidak stabil pada musim kemarau, Selasa (10

Penulis: Hanggara Syahputra | Editor: Ndaru Wijayanto
istimewa
PRODUKSI GARAM : Karyawan PT Garam Cabang III, berlokasi di Kecamatan Pengarengan, Kabupaten Sampang, Madura saat panen hasil produksi garam pada 2024. Namun, kini produksi tersendat cuaca yang tidak stabil, Selasa (10/6/2025). 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Hanggara Pratama 

TRIBUNJATIM.COM, SAMPANG - Produksi garam di PT Garam cabang III, di Kecamatan Pengarengan, Kabupaten Sampang, Madura tersendat cuaca tidak stabil pada musim kemarau, Selasa (10/6/2025).

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut belum memproduksi garam. Sehingga, memilih fokus perawatan lahan dan infrastruktur penggaraman guna menjaga kualitas produksi saat cuaca kembali mendukung.

Humas PT Garam, Miftahol Arifin menyebutkan, secara teknis, memang saat ini sudah memasuki masa produksi.

Sayangnya, di cuaca kali ini yang belum stabil membuat proses kristalisasi garam belum bisa dilakukan secara optimal.

Baca juga: PT Garam dan Kejati Jatim Jalin Kerja Sama Strategis di Bidang Hukum Perdata dan Tata Usaha Negara

“Prinsip kami siap memproduksi garam, tapi alam masih meminta kita untuk bersabar sejenak,” ujarnya.

Dengan begitu, PT Garam memanfaatkan waktu dengan merawat lahan pegaraman dan meja kristalisasi. 

Langkah ini dilakukan agar proses produksi bisa langsung berjalan maksimal begitu cuaca benar-benar mendukung.

"Kami tetap optimistis. Ketika cuaca membaik, proses produksi akan berjalan cepat karena semua sudah dipersiapkan lebih awal," ungkapnya. 

Di samping itu, stok garam hasil produksi tahun 2024 yang belum terjual masih melimpah, tercatat mencapai 133.174 ton.

"Persediaan tersebut masih dalam kondisi baik dan siap didistribusikan sesuai kebutuhan pasar," pungkasnya

Baca juga: Petani di Sampang Madura Tunda Memproduksi Garam, Imbas Cuaca Tak Menentu, Harap Dihargai Mahal

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved