Berita Viral
Alasan Pemerintah Merasa Terancam dengan Pengibaran Bendera One Piece, Wakil Ketua DPR Minta Ini
Viral di media sosial pemasangan bendera bajak laut ala anime One Piece di sejumlah wilayah menjelang perayaan HUT RI 17 Agustus.
TRIBUNJATIM.COM - Terungkap penyebab atau alasan pemerintah merasa terancam dengan adanya pengibaran bendera One Piece.
Wakil Ketua DPR punya permintaan kepada masyarakat.
Baru-baru ini ramai di media sosial pemberitaan mengenai pemasangan bendera bajak laut ala anime One Piece di sejumlah wilayah menjelang perayaan Hari Kemerdekaan RI pada 17 Agustus.
Meski beberapa pihak menilai pemasangan bendera One Piece sekadar bentuk ekspresi kreatif generasi muda, namun juga memicu kekhawatiran akan potensi gerakan yang bersifat kontra-pemerintah.
Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sufmi Dasco Ahmad menanggapi maraknya pemasangan bendera One Piece tersebut.
Baca juga: Viral Bendera One Piece Jelang HUT ke-80 RI, Dikibarkan di Bawah Merah Putih
Menurut Dasco, pengibaran simbol-simbol tersebut diduga mengindikasikan adanya gerakan sistematis untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
“Kita juga mendeteksi dan juga dapat masukan dari lembaga-lembaga pengamanan intelijen, memang ada upaya-upaya namanya untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa," kata Dasco, dikutip dari Kompas.com, Kamis (31/7/2025).
Dasco meminta masyarakat agar tidak mudah terprovokasi dengan simbol-simbol atau gerakan yang dapat mengancam keutuhan bangsa.
“Imbauan saya kepada seluruh anak bangsa, mari kita bersatu. Justru kita harus bersama melawan hal-hal yang seperti itu," ungkapnya.
Terkait adanya keterlibatan pihak luar dalam dugaan upaya pecah belah tersebut, Dasco tidak menampik kemungkinan tersebut.
“Ya banyak juga ternyata yang tidak ingin bangsa Indonesia maju ke depan. Pada saat ini kita sedang pesat-pesatnya untuk mencapai kemajuan dan tentunya hal ini ada yang suka dan ada yang tidak suka," pungkas Dasco.

Baca juga: Komunitas dan Event Cosplay Jejepangan Berkembang di Surabaya, Cosplayer Anime Mendominasi
Mengenal simbol bajak laut Topi Jerami
Bendera bajak laut berlogo tengkorak yang khas dengan topi jerami merupakan simbol di kapal Luffy dan kru Topi Jerami, karakter utama dalam anime One Piece.
Bendera One Piece tersebut memiliki makna filosofis dan fungsi identitas yang kuat dalam dunia ciptaan Eiichiro Oda.
Dilansir dari laman Kompas.com, Jumat (1/8/2025), dalam dunia One Piece, bendera bajak laut atau Jolly Roger adalah lambang visual yang mewakili identitas kru bajak laut.
TribunJatim.com
viral di media sosial
One Piece
Tribun Jatim
Hari Kemerdekaan RI
17 Agustus
TribunEvergreen
Dewan Perwakilan Rakyat
Sufmi Dasco Ahmad
berita viral
jatim.tribunnews.com
Wali Kota Sebut Anaknya ke Sekolah Diantar, Kelakuan Bawa Mobil Parkir di Lapangan Dibongkar Teman |
![]() |
---|
Sebut Tempat Gibran Tuntut Ilmu Tidak Setara SMA/SMK, Said Didu Pastikan UTS Insearch Hanya Bimbel |
![]() |
---|
Penjelasan Kades usai MBG Hasil Usaha Adiknya Dikritik Pelit karena Porsi Secuil: Untuk PAUD |
![]() |
---|
Tangis Keluarga Korban Tabrak Lari Minta Keadilan Harus Ngemis, Pelaku Cuma Dituntut 1,5 Tahun |
![]() |
---|
Sosok Said Kepsek Antar Jemput 32 Siswa Pakai Tossa Tiap Hari, Nangis Tetap Ditunggu Meski Terlambat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.