Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar Operasi Lagi 29 November, Pangkas Waktu Tempuh ke Bali Jadi 2,5 Jam
Setelah hampir dua bulan docking, kapal cepat rute Banyuwangi-Denpasar telah kembali ke lintasan
Penulis: Aflahul Abidin | Editor: Sudarma Adi
Ringkasan Berita:
- Layanan; Kapal Cepat Bahari Express IF.
- Rute; Banyuwangi-Denpasar (Pelabuhan Marina Boom - Pelabuhan Serangan).
- Tanggal Kembali Beroperasi: Sabtu (29/11/2025) (Setelah 2 bulan docking).
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Aflahul Abidin
TRIBUNJATIM.COM, BANYUWANGI - Setelah hampir dua bulan docking, kapal cepat rute Banyuwangi-Denpasar telah kembali ke lintasan. Rute penyeberangan yang memangkas banyak waktu perjalanan dari Banyuwangi menuju pusat pemerintahan dan wisata Pulau Bali itu akan kembali dibuka Sabtu (29/11/2025).
Penyebrangan kapal cepat Banyuwangi-Denpasar dilayani oleh kapal Bahari Express IF. Penyebrangan pertama kapal tersebut dibuka 23 Juli 2025 dan beroperasi sehari sekali kecuali Hari Selasa.
Pada 3 Oktober lalu, penyebrangan sempat berhenti karena kapal harus menjalani perawatan rutin atau docking di luar pulau. Kapal akhirnya kembali ke lintasan dan bersandar di Pelabuhan Marina Boom di pusat kota Banyuwangi, Sabtu (22/11/2025).
Baca juga: Kebocoran Elpiji Picu Kebakaran Gudang Peralatan Rumah Tangga di Banyuwangi, Sebagian Bangunan Ludes
Jadwal dan Harga Tiket Tetap, Minat Penumpang Tinggi
"Jika cuaca mendukung, hari Sabtu tanggal 29 November mendatang kapal akan mulai beroperasi kembali," kata Plt Kepala UPT Pelabuhan Pengumpang Regional Boom, Hari Yulianto, Senin (24/11/2025).
Sebelum kembali beroperasi melayani penumpang, kapal masih harus dicek oleh Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) dan Balai Karantina setempat.
"Saat ini masih berproses pemeriksaan. Saat berangkat dari galangan usai docking sudah dicek. Sampai sini harus dicek lagi. Tapi sebenarnya yang paling krusial adalah faktor cuaca. Yang lain soal teknis saja," tambah Hari.
Hari menjelaskan, banyak masyarakat menanyakan jadwal kembali kapal cepat selama proses docking. Hal itu, kata dia, menunjukkan bahwa penyebrangan rute tersebut terus diminati oleh para penumpang.
"Sebelum docking, jumlah penumpang terus merangkak naik. Mudah-mudahan setelah ini akan semakin ramai dan diminati," tambah dia.
Hari memastikan, jadwal keberangkatan dan harga tiket penyebrangan tersebut masih sama seperti sebelumnya. Kapal cepat berangkat dari dermaga Marina Boom Banyuwangi sekitar pukul 09.00 WIB, dan diperkirakan tiba di Denpasar pukul 11.30 WIB.
Baca juga: Kisah Para Pemuda Suku Osing di Banyuwangi Jadi Penggerak Desa Wisata Kelas Dunia
Dari arah sebaliknya, kapal bertolak dari Pelabuhan Serangan, Denpasar pukul 14.00 WITA dan akan tiba di Banyuwangi sekitar 15.30 WIB.
Harga tiket kapal cepat ini dipatok Rp 225.000 untuk kelas reguler dan Rp275.000 untuk VVIP.
"Jadwal dan harga tiket masih sama. Baik dari Banyuwangi maupun Denpasar. Tidak ada perubahan," sambung dia.
kapal cepat Banyuwangi-Denpasar
kapal Bahari Express IF
rute penyeberangan
kapal cepat
docking
Marina Boom
Banyuwangi
TribunJatim.com
| Menkeu Purbaya Jawab Isu Kenaikan Gaji PNS 2026, Ada 3 Hal Jadi Syarat Utama, Termasuk Kinerja ASN |
|
|---|
| Kebohongan Pria Ngaku Anak Propram Pakai Mobil Barang Bukti ke Mal, Ternyata Takut Debt Collector |
|
|---|
| Sikap Maia saat Pengumuman Kehamilan Istri Al Disorot, Tak Ikut Peluk Menantu, Ini Reaksi Ibu Alyssa |
|
|---|
| Viral Rombongan Pemotor Tutup Jalan di Perbatasan Blitar-Kediri: Buat Konten, Polisi Panggil Panitia |
|
|---|
| Arema FC bak Ketagihan Koleksi Kartu Merah, Marcos Santos Tegaskan sering Komunikasi dengan Pemain |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Kapal-Bahari-Express-IF-yang-melayani-penyebrangan-Banyuwangi-Denpasar.jpg)