Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Resmi Beroperasi, KDMP Padangan Jadi Percontohan Koperasi di Wilayah Perbatasan Bojonegoro

KDMP Padangan, Bojonegoro, Jawa Timur, resmi beroperasi dan menjadi percontohan bagi koperasi desa di wilayah perbatasan Bojonegoro bagian barat.

Penulis: Misbahul Munir | Editor: Dwi Prastika
TribunJatim.com/Misbahul Munir
KOPERASI - Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Mikro Bojonegoro, Retno Wulandari saat peresmian Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Padangan, Bojonegoro, Senin (1/9/2025). Koperasi ini digadang-gadang sebagai koperasi percontohan di wilayah perbatasan Bojonegoro bagian barat. 

“Pemkab Bojonegoro sudah meminta semua kecamatan agar segera membentuk KDMP sebagai percontohan. Kami juga akan menyiapkan bimbingan teknis untuk pengurus koperasi desa agar lebih siap menjalankan usaha," jelas Retno.

Retno juga menjelaskan, kehadiran koperasi desa ini bukan sebagai pesaing yang diciptakan oleh pemerintah mematikan usaha yang sudah ada.

Melainkan untuk memperkuat perekonomian masyarakat.

Meski masih ada beberapa kendala dalam pendirian koperasi desa ini, khususnya pada permodalan. Namun demikian Retno menyebutkan, pemkab berkomitmen memberikan pendampingan agar program ini dapat berjalan dengan baik dan mampu menciptakan kemandirian ekonomi masyarakat desa.

"Kami berharap mitra dan pemangku kepentingan dapat memberikan kemudahan agar koperasi desa bisa tumbuh dan memberi manfaat nyata bagi warga," pungkasnya.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved