Berita Viral
Terungkap Nilai Bidan Farida di Ujian Kenaikan Pangkat, Pantas Tak Lulus, Cabut Ucapan Kena Pungli
Bidan bernama Farida Purba tersebut kini mencabut kembali ucapannya yang mengaku kena pungli saat uji naik pangkat.
TRIBUNJATIM.COM - Mengeluh jadi korban pungutan liar (pungli) saat mengikuti uji naik pangkat, curhatan seorang aparatur sipil negara (ASN) bidan, viral di media sosial.
Kini bidan bernama Farida Purba tersebut mencabut kembali ucapannya yang mengaku kena pungli.
Baca juga: Ibu Kaget Didatangi Polisi, Dilaporkan Anak Sendiri Gegara Dipukul Sapu Tak Bereskan Kasur
Diketahui, Farida bertugas di UPT Puskesmas Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Dalam video yang diunggah akun Instagram @medanadaaja, Farida mendatangi Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Deli Serdang.
Ia hendak menyampaikan keluhannya tentang ujian kenaikan pangkat dan melaporkannya kepada Presiden Prabowo Subianto.
"Izin lapor, Pak Presiden Prabowo Subianto, saya lagi di kantor BKD Deli Serdang, Pak, saya terkendala dengan kepangkatan saya Pak," kata Farida dalam video.
"Karena apa Pak? Saya terus dipungli, saya sudah ujian dinas, saya sudah memasukkan semua berkas saya, tapi saya tidak naik pangkat," imbuh dia.
Farida mengaku dizalimi lantaran tak kunjung naik pangkat, padahal masa pensiunnya sudah makin dekat.
"(Saya) sudah mau pensiun Pak tahun depan, jadi lah ini Kabupaten Deli Serdang, BKD-nya Pak, saya merasa teraniaya, saya merasa dizalimi," ucapnya lagi.
"Saya sudah mau pensiun tapi tetap golongan dua. Tapi kenapa naik pangkat di Deli Serdang ini sangat sulit?" ujarnya.
Ia lantas meminta bantuan kepada Prabowo untuk menolongnya.
"Jadi tolong Pak Presiden sebagai pembina tertinggi ASN, tolong saya dizalimi, tolong saya Pak, saya sudah mau pensiun ini, pejabat tidak peduli," keluhnya.
"Tolong saya Pak Presiden bantu saya, saya merasa teraniaya Pak, tidak naik pangkat sudah mau pensiun," harap Farida.
Setelah video curhatan Farida viral, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Deli Serdang mengklarifikasi.
BKPSDM membantah klaim Farida yang menyebut ada pungli dalam pelaksanaan ujian naik pangkat ASN.
| Ambisi Budi Arie Masuk Gerindra sudah Deklarasi di Hadapan Projo, Sempat Digoda Prabowo: Secepatnya |
|
|---|
| Sosok Rakyat Jelata yang Bikin Pangeran Andrew Kehilangan Gelar dan Dimiskinkan: Kemenangan Sejarah |
|
|---|
| 29 Tahun Jualan, Pemilik Warung Bakso Solo Baru Akui Pakai Bahan Non Halal, Anak Kaget: Salah Jawab |
|
|---|
| Imbas Tak Punya Barcode Pertamina, Bule Amuk Petugas SPBU, Turun Memaki saat Hendak Isi Solar |
|
|---|
| Sosok Kepala KUA Nikahkan Suami Orang dan Selingkuhan, Istri Sah Malah Diancam setelah Lapor Polisi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/bidan-Farida-cabut-ucapannya-soal-kena-pungli-saat-ujian-kenaikan-pangkat.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.