Berita Viral
19 Tahun Mbah Suwardi Tinggal di Makam Sejak Istri Meninggal, Tiap Kamis Kumpulkan Uang Rp 100 Ribu
Inilah kisah Mbah Suwardi yang 19 tahun tinggal di makam dan mengasingkan diri dari hiruk pikuk dunia.
Penulis: Ani Susanti | Editor: Ani Susanti
“Ya ke sini setahun sekali pas Idul Fitri,” katanya.
Suwardi tetap menjaga hubungan dengan keluarga besar.
Bila ada hajatan, ia dijemput saudara untuk ikut membantu.
Selama tinggal di makam, kebutuhan makan-minum ia penuhi dari pemberian peziarah setiap Kamis sore—hari yang paling ramai peziarah.
Ia tidak pernah meminta, dan tidak memasang kotak amal.
“Dari orang ziarah pas Kamis, ada yang 5.000, ada 3.000. Tidak minta,” ungkapnya.
Setiap Kamis ia bisa mengumpulkan sekitar Rp 100.000 untuk membeli beras dan kebutuhan lain yang ia masak sendiri.
“Seratus, seratus dua lima… kadang kurang. Kalau buat jajan tidak cukup, makanya saya masak,” ujarnya.
Keseharian Suwardi adalah membersihkan makam atas inisiatif sendiri.
Jika ada warga meninggal, ia mendapatkan sebungkus nasi.
“Yang gali sudah ada sendiri, saya dikasih nasi sebungkus,” katanya.
Baca juga: Sebatang Kara Tinggal di Kuburan, Kakek Jafar di Surabaya Senyum Dibawa ke Panti Jompo
Suwardi menyerahkan sepenuhnya hari-hari yang tersisa kepada Tuhan.
“Saya tidak punya harapan (ke manusia). Mati hidup di sini pasrah. Nanti kalau saya mati di sini juga ada yang mengurus,” ujarnya.
Ia menutup percakapan dengan renungan tentang hubungan manusia.
“Ayam di sini, di luar saudara ya bisa musuh. Teman malah bisa jadi saudara,” tutup Suwardi.
19 tahun tinggal di makam
Suwardi
Pemakaman Tuan Marekan
Kabupaten Demak
berita viral
TribunJatim.com
Tribun Jatim
| Sosok Ning Robwah Diduga Anak Kyai Madura, MUA Kuak Alasan Nikah Berambut Merah: Jangan Pada Berisik |
|
|---|
| Dokter Kesal Fasilitas Operasi di RSUD Miris, Bupati Bakal Mutasi dan Mengevaluasi |
|
|---|
| Sosok Aisha Retno, Ucap Batik dari Malaysia saat Berikan Buah Tangan ke Ariana Grande |
|
|---|
| Kisah Syarif Tukang Servis KTP Bisa Dapat Rp 10 Juta Sebulan, Amanah Jaga Data Penting Pelanggan |
|
|---|
| Warga Wates Apes Beli Liontin dari Tembaga Rp 22 Juta, Pantas Tekstur 'Emas' 19K Miliknya Aneh |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/19-Tahun-Mbah-Suwardi-Tinggal-di-Makam-Sejak-Istri-Meninggal-Tiap-Kamis-Kumpulkan-Uang-Rp-100-Ribu.jpg)