Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Gubernur Khofifah Puji Potensi Besar Jeruk Siam Madu di Pasuruan, Dorong Perluasan Pasar

Ikut panen, Gubernur Khofifah memuji potensi besar Jeruk Siam Madu di Pasuruan, dorong perluasan pasar dan pembuatan desa wisata.

Editor: Dwi Prastika
Istimewa
PETIK JERUK - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, ikut panen dan petik buah jeruk di kebun jeruk di Desa Kayu Kebek, Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Selasa (28/10/2025). Khofifah juga memuji potensi besar pengembangan Jeruk Siam Madu di Desa Kayu Kebek, yang dinilai memiliki cita rasa unggul, produktivitas tinggi, dan prospek ekonomi menjanjikan bagi petani serta masyarakat setempat. 

Ia berharap kehadiran gubernur dapat membantu mempromosikan Jeruk Siam Madu agar semakin dikenal dan memiliki nilai daya saing lebih tinggi.

“Harapan kami nanti di tahun 2026 dan selanjutnya menjadikan Desa Kayu Bebek dan desa lainnya di Kecamatan Tutur sebagai desa destinasi wisata yang merupakan desa penyangga Gunung Bromo,” kata Yudha.

“Semoga sektor pertanian maupun peternakan di sini memiliki daya saing yang tinggi,” imbuhnya.

Yudha menjelaskan, Jeruk Siam Madu memiliki keunggulan ukuran yang besar dan cita rasa yang kuat.

Ia memastikan proses budi daya dilakukan secara terkontrol mulai dari penanaman hingga panen.

“Penunjang utama kami adalah pengolahan, jadi pengolahan kita maksimalkan mulai dari awal sampai panen. Kita pakai pupuk kandang, intinya kita maksimalkan pupuk organik,” terangnya.

“Jeruk kami sangat besar ukurannya. Mungkin sekilo berisi 6-7 buah. Kalau pemasarannya tergantung pengepul juga, daerah Jawa sampai ke Jakarta bahkan Pontianak,” pungkasnya.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved