Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Sambut Musim Liburan, Pemkot Batu Kebut Ruas Jalan Tembus ini untuk Wisatawan

Akhir tahun dan musim liburan, para wisatawan yang datang ke Kota Batu sudah bisa menikmati tempat wisata tanpa harus terjebak kemacetan.

Penulis: Sany Eka Putri | Editor: Mujib Anwar

TRIBUNJATIM.COM, BATU - Pemkot Batu kejar perbaikan jalan tembus di beberapa wilayah di Kota Batu. Salah satunya ruas jalan Beji-Torongrejo.

Beberapa alat berat terlihat memperbaiki jalan yang sering berlubang itu, karena seringnya dilalui kendaraan, Sabtu (23/9/2017).

Pintu masuk jalan tersebut bisa melalui depan Hotel Singhasari.

(Terungkap, Pemecatan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko dari Kader PDIP Perintah Langsung Megawati)

Kabid Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Pemkot Batu, Alfi Nurhidayat mengatakan pihaknya terus kebut perbaikan jalan sebelum akhir tahun.

Hal itu, dikarenakan agar saat akhir tahun dan musim liburan wisatawan yang berkunjung ke Kota Batu sudah bisa menikmati tempat wisata tanpa harus terjebak kemacetan yang parah.

"Jalan yang sedang dilebarin dan diperbaiki saat ini sebagai salah satu jalan alternatif pengurai kemacetan diporos utama Kota Batu," kata Alfi kepada Suryamalang.com, Sabtu (23/9/2017).

(RPH Surabaya Rugi Ratusan Miliar Tapi Terus Minta Dana Segar, DPRD Mencak-mencak dan . . .)

Jalan ini melewati beberapa permukiman penduduk, persawahan. Jalan tersebut diperbaiki sekitar panjang 1,2 kilometer dan dilebarin menjadi 4 meter.

Dikatakannya, setidaknya dengga lebar dan mulusnya jalan alternatif tanpa berlubang ini akan mengurangi kemacetan parah yang kerap terjadi di poros utama di Kota Batu.

Ia menyebutkan poros utama itu misalnya Jalan Ir. Soekarno, Jalan Moh. Hatta, Jalan Raya Oro Oro Ombo, Jalan Pandanrejo, Jalan Diponegoro, Jalan Imam Bonjol, Jalan Panglima Sudirman, dan lainnya.

(Bermain di Dekat Ari-ari Bayi, Balita Perempuan ini Tewas Mengenaskan)

"Kami selesaikan segera. Karena khawatirnya saat musim hujan yang kemungkinan akhir tahun mulai tiba, tidak bisa dikerjakan. Sebelum banyak jalan yang berlubang," imbuh dia.

Dari pantauan suryamalang.com, jalan yang Beji-Torongrejo itu, bisa tembus ke Mojorejo, bisa juga tembus ke sebelah jembatan Pendem, menyambung ruas Torongrejo-Mojorejo yang sudah dihotmix seminggu lalu.

Rizky, warga Torongrejo mengatakan, kalau jalan Beji-Torongrejo ini selalu ramai dilewati kendaraan. Terutama yang mau menuju Surabaya.

"Jalan ini juga tembus di sebelahnya Batos mbak. Dan tembus ke Pendem. Banyak yang lewat sini. Soalnya jalan utama macet oas liburan," tegasnya. (Surya/Sany Eka Putri)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved