Pemilu 2024
Janji Mahfud MD kepada Penyandang Disabilitas: Buka Kesempatan Kerja dan Layanan Umum di Setiap Desa
Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD berjanji akan membuka akses di setiap desa bagi penyandang disabilitas jika dirinya terpilih mendampingi
Penulis: Luluul Isnainiyah | Editor: Ndaru Wijayanto
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Lu'lu'ul Isnainiyah
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD berjanji akan membuka akses di setiap desa bagi penyandang disabilitas jika dirinya terpilih mendampingi Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.
Dalam kampanye dialogis yang digelar di dalam acara Tabrak Prof di Kecamatan Pakisaji, Mahfud bertemu dengan penyandang disabilitas di Kabupaten Malang, Rabu (7/2/2024).
Dihadapan ribuan warga Malang, Mahfud berjanji akan membuka akses di setiap desa yang mencakup pelayanan umum bagi difabel.
"Saya berjanji di Malang, hari ini, 7 Februari 2024 akan membuka satu akses di setiap desa dan akan ada pelayanan umum di setiap desa terhadap kaum disabilitas," jelas Mahfud.
Pria kelahiran Sampang, Madura itu menyebutkan bahwa setiap penyandang disabilitas berhak mendapatkan perlakuan khusus sesuai dengan Undang-Undang nomor 18 tahun 2016.
Baca juga: Pendaftaran CPNS 2024 Dibuka 3 Periode, Ini Daftar Instansi untuk Disabilitas dan Putra Putri Papua
"Apa yang harus diberikan oleh negara? Misalnya, di setiap kantor pemerintah, swasta, hingga BUMN harus ada pegawai disabilitas. Itu harus ada dan harus dilaksanakan. Karena selama ini tidak dilaksanakan dengan baik," jelasnya.
Di sisi lain, Mahfud melihat kesempatan kerja yang diberikan bagi disabilitas hanya di posisi administrasi dan Teknologi Informasi (IT). Sudah seharusnya, mereka dapat bekerja di bidang penelitian maupun periset.
"Itu belum diberikan oleh berbagai perusahaan dan kantor-kantor pemerintahan," tukasnya.
Oleh sebab itu, Mahfud menekankan sudah seharusnya penyandang disabilitas diberikan kesempatan itu.
Baca juga: Demi Raih Suara Pemilu 2024, Caleg DPRD Bogor Kampanye Sambil Jualan Kue, Ingin Karyakan Disabilitas
Alasan Nisya Ahmad Dilantik Jadi Anggota DPRD Jabar Padahal Kalah Suara Pemilu 2024, Ini Kata KPU |
![]() |
---|
Hadiri Pembekalan Caleg Terpilih dari PDIP se-Jawa Timur, Hasto Kristiyanto Bawa Pesan Megawati |
![]() |
---|
Hasil Lengkap Pileg 2024 Pasca Putusan MK, PDIP Raih Suara Terbanyak, Disusul Golkar dan Gerindra |
![]() |
---|
Penyebab Lima Caleg DPRD Bojonegoro Terpilih Hasil Pemilu 2024 Terancam Gagal Dilantik |
![]() |
---|
Dipecat Partai Usai Terbukti Geser Suara, Mimpi Dodik Jadi Anggota DPRD Kota Madiun Kandas |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.