Berita Kota Malang
Polsek Lowokwaru Kota Malang Dirikan 2 Kafe, Pelayanan untuk Masyarakat Lebih Nyaman
Sebagai langkah meningkatkan pelayanan ke masyarakat, Polsek Lowokwaru Kota Malang mendirikan Kafe Nangka dan Kafe Matoa.
Penulis: Kukuh Kurniawan | Editor: Samsul Arifin
Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Kukuh Kurniawan
TRIBUNJATIM.COM, MALANG - Sebagai langkah meningkatkan pelayanan ke masyarakat, Polsek Lowokwaru Kota Malang mendirikan Kafe Nangka dan Kafe Matoa.
Diketahui, kafe itu berada di dalam area Polsek Lowokwaru.
Untuk Kafe Nangka, berada di dekat musala, sedangkan Kafe Matoa berada di dekat ruang layanan SPKT.
Kapolsek Lowokwaru, Kompol Anton Widodo mengatakan, kedua kafe itu didirikan, untuk mengakomodir masyarakat yang membutuhkan layanan kepolisian.
"Selama ini, baik masyarakat yang akan mengurus surat keterangan kehilangan maupun surat-surat lainnya, harus menunggu bergantian di lobi Polsek. Padahal, area lobi sempit dan tidak nyaman, sehingga kami bangun 2 kafe ini untuk memaksimalkan pelayanan ke masyarakat," ujarnya kepada TribunJatim.com, Rabu (3/7/2024).
Baca juga: Respon Cepat Polsek Lowokwaru Adanya Laporan Eksibisionisme, Langsung Gelar Penyelidikan
Dirinya menjelaskan, kedua kafe itu telah dilengkapi fasilitas tempat duduk dan meja. Selain itu, juga tersedia air minum secara gratis.
"Untuk colokan listrik, juga ada dan bisa dipakai. Disamping itu, juga ada atapnya, sehingga masyarakat makin nyaman saat duduk di Kafe Nangka dan Kafe Matoa ini," ungkapnya.
Selain mengakomodir masyarakat yang menbutuhkan layanan kepolisian, kafe tersebut juga bisa dijadikan tempat nongkrong masyarakat bersama petugas kepolisian.
Baca juga: Kejanggalan Warga Soal Rumah Diduga Pabrik Narkoba di Kota Malang, Lampu Depan Tak Pernah Dinyalakan
"Bagi masyarakat khususnya di wilayah Kecamatan Lowokwaru yang memiliki uneg-uneg atau berdiskusi terkait kamtibmas, dapat datang langsung ke kafe ini. Tentunya, kami siap memberikan layanan secara maksimal ke masyarakat," pungkasnya.
Dijadikan Jaminan Utang Bank, 2 Rumah di Kawasan Elit Dieksekusi PN Malang |
![]() |
---|
Dispangtan Kota Malang Terima 200 Dosis Vaksin PMK, 75 Dosis telah Disuntikkan ke Sapi |
![]() |
---|
Dispangtan Kota Malang Upayakan Produk Urban Farming Warga Jadi Bahan Makan Bergizi Gratis |
![]() |
---|
Hendak Ambil Cabai, Emak-emak di Malang Syok Kalung Emas Ditarik Pemotor, Aksi Pelaku Terekam CCTV |
![]() |
---|
Renovasi Stadion Gajayana Malang Harus Rampung sebelum Porprov Jatim 2025 Bergulir |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.