Gubernur Khofifah Menerima Silaturahmi Uskup Surabaya RD Agustinus Tri Budi Utomo saat Open House
Di momen open house kali ini, Gubernur Khofifah menerima silaturrahim Keuskupan Surabaya yang dipimpin langsung oleh Uskup Surabaya RD Agustinus
Mereka yang berasal dari berbagai kalangan berbondong-bondong ingin bertemu dan berjabat tangan dengan Gubernur Khofifah.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Khofifah mengatakan, silaturahim di momen Idul Fitri mempererat hubungan antara Pemprov Jatim dengan masyarakat yang turut mendoakan untuk Jatim yang semakin maju dan sejahtera.
"Menyambut Idul Fitri dengan penuh kehangatan dan sukacita. Saya senang bisa bertemu dan menyapa masyarakat," ungkapnya.
Khofifah mengimbau masyarakat yang mudik agar mengendari kendaraan dalam keadaan fit. Apabila lelah segera berhenti di rest area terdekat karena pemerintah Jatim menyediakan 412 rest area berbasis masjid yang ramah terhadap pemudik.
"Saya pesan kalau lelah jangan terlalu memaksakan karena ada 412 rest area berbasis masjid ramah terhadap pemudik yang cukup memberikan layanan untuk masyarakat," tuturnya.
Sementara itu, suasana penuh syukur ditunjukkan oleh beberapa warga, salah satunya Arif, warga Wonocolo yang senang bisa bertemu Gubernur Khofifah dan bersalaman langsung di hari kedua lebaran.
"Selain bisa ketemu dan salaman dengan Ibu Gubernur, kami juga bisa makan dan sarapan disini. Bahkan dapat gula 1 kg dan THR dari Ibu Gubernur. Terima kasih Ibu Khofifah," ucap Arif.
Kegembiraan serupa disampaikan Umi, warga Jemursari yang datang bersama anaknya. Ia mengaku senang bisa bersilaturahim dengan Gubernur Jatim.
"Terima kasih Ibu Khofifah. Alhamdulillah tadi dapat THR, anak saya juga dapat. Semoga Ibu Khofifah selalu sehat, dimudahkan dan dilancarkan dalam menjalankan tugasnya memimpin Jawa Timur," pungkasnya.
Gubernur Khofifah
Uskup Surabaya
RD Agustinus Tri Budi Utomo
open house
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita jatim hari ini
| Sosok Aipda Elly Ependi yang Selamatkan Nyawa 2 Remaja Tenggelam di Jakut, Ada Teriakan Minta Tolong |
|
|---|
| 124 Sekolah di Jember Dapat Bantuan Perbaikan Gedung, Total Anggaran Rp 90 Miliar |
|
|---|
| Camat Tagih Uang Perbaikan Jalan ke Perusahaan Besar, Tapi Ditransfer ke Rekening Pribadi Kades |
|
|---|
| Tiap Hari Paman Salat Tahajud agar Rizki Kiper Muda Cepat Pulang, Syok Keponakan Korban TPPO Kamboja |
|
|---|
| Pemprov Jatim Luncurkan Kapal Cepat Trans Laut Jatim, Hubungkan Probolinggo-Madura |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/gubernur-khofifah-terima-kunjungan-keuskupan-surabaya.jpg)