Berita Viral
Pakai AI, Anindita Raup Omzet Rp15 Juta Tiap Panen Ikan Nila: Masih Untung
Anindita sukses budidaya ikan nila dengan sistem Bioflok. Berkat bantuan teknologi AI, omzet yang diraih Rp15 juta.
“Yang paling penting dalam budidaya ikan adalah kualitas air. Karena air yang tidak baik bisa menyebabkan kematian ikan secara tidak wajar dan menurunkan kualitas daging,” jelasnya.
Baca juga: Pantas Budi Tak Menyesal Resign Jadi Karyawan Bank, Kini Dapat Omzet Rp 30 Juta dari Jualan Susu
Omzet Capai Rp15 Juta
Saat ini, Anindita telah memiliki 17 kolam Bioflok dengan ukuran bervariasi, mulai dari 3 kubik hingga 24 kubik.
Dalam satu siklus panen sekitar 3,5 bulan, ia mampu menghasilkan ikan nila sebanyak 2 hingga 4 kwintal per kolam.
Hasil panennya dipasarkan ke berbagai tempat, mulai dari kolam pemancingan, warga sekitar, hingga restoran kecil di wilayah Blora.
Untuk harga eceran, ikan nila dijual Rp 33 ribu per kilogram, sedangkan untuk pembelian partai besar Rp 30 ribu per kilogram.
Dari setiap panen, Anindita mampu meraup omzet antara Rp 3 juta hingga Rp 15 juta, tergantung hasil dan ukuran kolam.
Menurutnya, hasil tersebut cukup menguntungkan meski masih berskala kecil.
“Masih untung, karena kalau dihitung biaya listrik dan pakan, margin-nya tetap positif. Saya ingin ke depannya bisa pasok ke restoran besar dan tengkulak skala besar,” katanya.
Ketekunan Anindita menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk berani memulai usaha sejak dini.
Dengan semangat belajar dan inovasi, ia berhasil membuktikan anak muda desa pun dapat menjadi pelaku usaha yang sukses di sektor perikanan modern.
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews Tribunjatim.com
mahasiswa
budidaya ikan nila
Bioflok
Blora
Tribun Jatim
TribunJatim.com
jatim.tribunnews.com
berita viral
meaningful
| Imbas Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Presiden Prabowo Bakal Batasi Game Online Termasuk PUBG? |
|
|---|
| Presiden Prabowo Bakal Umumkan Soeharto dan 9 Nama Tokoh Lainnya, Terima Gelar Pahlawan Nasional |
|
|---|
| Sudah Tua dan Miring, Pagar Tembok Sekolah Roboh Timpa Ayah dan Anak 1,5 Tahun yang Sedang Duduk |
|
|---|
| Imbas Kepsek Diduga Diancam Wali Murid, Puluhan Siswa Gelar Aksi Damai Depan Polsek Ungkap Tuntutan |
|
|---|
| Akibat Mengoplos Pertamax dengan Pertalite, Bagian Mesin Bakal Terdampak, Tak Langsung Terasa |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/mahasiswa-dapat-omzet-Rp15-juta-dari-panen-ikan-nila.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.