Menu Diet
5 Menu Diet untuk Sarapan Sehat Bikin Kenyang Lebih Lama, Cegah Kalap saat Makan Siang, Bisa Dicoba!
Berikut telah TribunJatim.com rangkum lima menu diet untuk sarapan rendah kalori dan bernutrisi yang efektif menurunkan berat badan.
Bukan itu saja, buah beri bahkan mengandung serat tinggi, yang bisa mengurangi rasa lapar dan konsumsi makanan.
Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal PLOS Medicine tahun 2015 menunjukkan, mereka yang mengonsumsi buah beri setiap hari mampu menurunkan berat badan sebesar 0,5 kilogram dalam periode empat tahun.
Sajikan buah beri dalam bentuk smoothie, campurkan dengan oatmeal, atau santap bersama yoghurt untuk mendapatkan manfaatnya dalam menurunkan berat badan.
5. Oatmeal
Menyantap oatmeal sebagai menu sarapan dapat membantumu menurunkan berat badan secara efektif.
Dengan kadar kalori yang rendah dan tinggi serat, oat bisa menekan nafsu makan dan mengontrol berat badan.
Jenis serat yang terkandung dalam oat adalah beta-glucan, yang bisa mencegah lonjakan dan penurunan kadar gula darah.
Tingkat gula darah yang stabil, akan membuat kita terhindar dari kalap makan akibat membuncahnya nafsu makan.
Cobalah mengkombinasikan 235 gram oatmeal dengan satu setengah cangkir buah beri, satu sendok makan flaxseed, dan segenggam kacang almond.
Perpaduan berbagai superfood ini menciptakan menu sarapan penuh serat dan energi, yang bisa membantu menurunkan berat badan.
6. Jeruk bali
Tidak hanya rendah kalori, jeruk bali juga memiliki kandungan air dan serat yang tinggi, yang keduanya bermanfaat untuk menurunkan berat badan.
Sebuah studi terhadap 91 orang dewasa dengan obesitas menunjukkan, makan setengah jeruk bali sebelum makan akan menurunkan berat badan secara signifikan.
7. Smoothie
Sarapan dengan smoothie yang terdiri dari sayur dan buah rendah kalori dapat meningkatkan asupan serat sehingga membuat perut kenyang lebih lama.
Tambahkan beberapa makanan berprotein, seperti kacang-kacangan dan biji-bijian, untuk melawan dorongan ngemil.
8. Kiwi
Kiwi memiliki kandungan yang mengesankan, yakni vitamin C yang tinggi, vitamin K, dan kalium.
Kiwi juga merupakan sumber serat yang sangat baik sehingga direkomendasikan untuk menu harian diet.
Sebuah studi terhadap 83 wanita menunjukkan, diet tinggi serat dan rendah kalori efektif untuk mengurangi nafsu makan dan membakar lemak tubuh.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com
Baca artikel terkait menu diet lainnya
Informasi lengkap dan menarik lainnya di Googlenews TribunJatim.com
menu sarapan
menu diet
Tribun Jatim
jatim.tribunnews.com
TribunJatim.com
menu sarapan sehat
berita Jatim terkini
menurunkan berat badan
menu diet untuk sarapan
rendah kalori
kenyang lebih lama
kaya serat
telur
pisang
buah beri
oatmeal
jeruk bali
smoothie
Kiwi
| Contoh Menu Diet Awet Muda Ala 4 Artis Tanah Air, Luna Maya Tambah Cantik di Usia 40 Tahun |
|
|---|
| Cara Menurunkan Berat Badan 2 Kg dalam 1 Hari Tanpa Olahraga, Ikuti Aturan Menu Diet Air Putih Ini |
|
|---|
| Resep dan Cara Membuat Puding Yoghurt Strawberry untuk Camilan Diet Pagi Hari, Lancarkan Pencernaan |
|
|---|
| 7 Rekomendasi Makanan Gluten Free untuk Menu Diet, Ada Quinoa Sayuran hingga Buah-buahan Segar |
|
|---|
| 10 Makanan yang Cocok untuk Menu Diet, Mudah Ditemukan di Pasar, Telur hingga Sayuran Hijau |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Ilustrasi-oatmeal-sebagai-menu-diet-untuk-sarapan-dan-bikin-kenyang-lebih-lama.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.