Berita Tulungagung
Bupati Tulungagung Minta Perpisahan Siswa SD-SMA Dilakukan Sederhana di Sekolah, Tidak di Hotel
Bupati Tulungagung Maryoto Birowo meminta perpisahan siswa SD-SMA dilakukan secara sederhana di sekolah, tidak di hotel.
Penulis: David Yohanes | Editor: Dwi Prastika
Menurutnya, acara sekolah yang dilaksanakan di hotel sudah berlebihan.
Acara itu berpotensi memberatkan warga yang tidak mampu.
Baca juga: Gantikan Wisuda Ponakan, Paman di Lamongan Naik Panggung Sembunyikan Kesedihan: Panggil Saya Ayah
“Cukup di sekolah saja, tidak usah berlebihan di hotel. Biayanya akan lebih murah, tidak memberatkan,” ujar Gunawan.
Diakuinya, keputusan menggelar wisuda di hotel ini kadang diputuskan para orang tua siswa.
Karena itu, pihaknya akan menegur sekolah yang dilaporkan mengadakan wisuda di hotel.
Pihaknya juga akan meminta Dinas Pendidikan untuk bersikap tegas, melarang wisuda di hotel.
“Lakukan sederhana di lingkungan sekolah, buat pagelaran seni misalnya. Tidak perlu mahal-mahal,” tegasnya.
Gunawan juga menyoroti aduan iuran hingga Rp 500.000 untuk biaya wisuda siswa.
Baca juga: Mahasiswi Syok Disinggung Wakil Rektor soal Wali Wisuda, Hanya Bisa Terdiam, Curhatannya Viral
Menurutnya iuran ini bisa memberatkan orang tua siswa dari kalangan kurang mampu.
Besarnya iuran ini dikarenakan keinginan untuk menggelar perpisahan secara mewah di hotel.
“Kalau Rp 250.000 masih wajar lah. Tapi kalau sudah Rp 500.000, itu sudah memberatkan,” pungkasnya.
Tulungagung
wisuda
Maryoto Birowo
DPRD Tulungagung
Gunawan
TribunJatim.com
berita Tulungagung terkini
Tribun Jatim
berita Jatim terkini
| Menyusul Kades Suratman, Pemilik Apotek Jadi Tersangka Dugaan Korupsi di Desa Tambakrejo Tulungagung |
|
|---|
| Gerakan Cabut Paku Warnai Peringatan HUT ke-57 SMA Katolik Tulungagung |
|
|---|
| Damri Buka Suara Terkait Pengurangan Armada Trayek Tulungagung-Ponorogo dan Potensi Trayek Baru |
|
|---|
| Pohon Kawasan Hutan di Selatan Tulungagung Sengaja Dimatikan untuk Pertanian, Lahan Diperjualbelikan |
|
|---|
| Rencana Pembangunan TPST Tulungagung di Dekat Pasar Hewan Terkendala Anggaran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Bupati-Tulungagung-Maryoto-Birowo-mengaku-sudah-mendengar-keluhan-warga-seputar-wisuda-TK-sampai-SMA.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.