Berita Viral
Kemewahan Ghisca Debora Direnggut, Penipu Tiket Konser Coldplay Belanjakan 2 Miliar untuk Pribadi
Wanita berambut hitam sedada itu mengenakan baju tahanan berwarna oranye dan celana kain hitam semata kaki.
TRIBUNJATIM.COM - Seorang mahasiswa terlibat kasus penipuan tiket konser Coldplay.
Ia bernama Ghisca Debora yang ditetapkan menjadi tersangka dan ditahan di Polres Metro Jakarta Pusat sejak Jumat (17/11/2023).
Kehidupan gemerlapnya kini runtuh sejak menjadi tersangka.
Tersangka penipuan tiket konser Coldplay Ghisca Debora Aritonang (19) tampak lesu saat dihadirkan di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023) siang.
Ia berdiri di antara dua polisi wanita. Tangan Ghisca terborgol.
Tatapannya sayu, sesekali melirik ke arah puluhan mata lensa awak media.
Wanita berambut hitam sedada itu mengenakan baju tahanan berwarna oranye dan celana kain hitam semata kaki.
Sementara itu, kedua kakinya beralaskan sandal jepit. Kuku jemarinya merah gelap, mengilat, seolah baru pedikur.
Baca juga: Enuh ODGJ Lulusan ITB Dikenal Pendiam dan Banyak Pekerja, Sosok Ini yang Temukan dan Tanggung Biaya
Di hadapannya, ada sebuah meja tempat barang bukti ditata.
Berjajar tas dan sepatu merek Hermes dan Celine terbungkus rapi dengan plastik klip bening. Masing-masing dengan nota barang bukti warna merah muda yang menggantung.
Pantauan Kompas.com, hampir selama konferensi pers berlangsung, Ghisca menundukkan kepalanya.
Tatapannya lekat ke lantai, pasrah mendengarkan setiap pertanyaan awak media dan korban penipuannya.
Ketika diberi kesempatan berbicara, baru lah ia menegakkan kepalanya dan menatap lurus ke awak media. Ekspresinya masih sama, lesu dan takut-takut.
“Saya Ghisca Debora Aritonang. Saya mengakui kesalahan saya dan saya akan mengikuti proses hukum. Proses ini sudah saya serahkan ke pihak kepolisian,” gumam dia pelan sambil memakai mic, disusul “sorakan” wartawan yang mengeluhkan suaranya karena kurang jelas dan tidak lantang.
Baca juga: JATIM TERPOPULER: Alun-alun Ponorogo Mulai Banyak Pengamen - Gadis 17 Tahun Sidoarjo Dicekoki Miras
Korban rugi Rp 5,1 Miliar
TribunJatim.com
Ghisca Debora Aritonang
penipuan tiket Coldplay
Tribun Jatim
berita viral
Chris Martin
jatim.tribunnews.com
| Janji Bupati Sudewo setelah Gagal Dilengserkan, Warga Merasa Dikhianati Meski Ketua DPRD Minta Maaf |
|
|---|
| Sosok Ikhsan Bunuh Sahabat Gara-gara Tak Dibagi Wifi setelah Berikan Istrinya untuk Ditiduri |
|
|---|
| Kades Murdiyanto Tilap Dana Desa Rp 779 Juta Lalu Kabur, RT RW Tak Dapat Insentif Malah Ditagih Bank |
|
|---|
| Ganti Rugi SPBU Rajawali untuk Warga yang Motornya Brebet usai Isi Pertalite, Soroti Masalah Sidak |
|
|---|
| Zulfa Siswi yang Sekolah Sambil Gendong Adik Tak Bisa Lihat Penampilannya di TV, Ibu: Tahu dari Guru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/Mahasiswa-Ghisca-Debora-Aritonang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.