Berita Viral
Guru Olahraga Ajarkan Siswa Setrika Baju, Anak-anak Antusias dalam Kelas, Guru Densul: Pelan-pelan
Guru olahraga ajarkan siswa setrika baju hingga sangat antusias, Guru Densul kini jadi sorotan warganet.
Penulis: Ignatia | Editor: Mujib Anwar
TRIBUNJATIM.COM - Seorang guru olahraga memiliki kebiasaan berbeda dalam mengajarkan anak muridnya.
Jika guru kebanyakan menggunakan jam pelajaran untuk mengajarkan ilmu, beda dengan guru satu ini.
Inilah sosok Dede Sulaeman guru yang ajarkan siswa SD setrika baju di sekolah.
Sosok Dede Sulaeman alias Desul yang mengajarkan siswanya setrika baju di sekolah viral di media sosial.
Dede Sulaeman guru olahraga di salah satu SD di Cirebon itupun kini ramai dan tuai pujian dari warganet.
Dimana aksi guru mengajarkan anak menyetrika baju itu viral di media sosial.
Guru tersebut membagikan video tersebut melalui akun TikTok pribadinya @de.desul, seperti dilansir TribunJatim.com via TribunJabar.ID, Senin (10/2/2025).
Dalam video tersebut memperlihatkan sang guru hendak melakukan pembelajaran.
Namun beda dari biasanya, guru tersebut mengajar sembari membawa sejumlah alat setrikaan ke dalam kelas.
Rupanya guru tersebut akan memberikan pelatihan atau praktik untuk menyetrika pakaian kepada muridnya.
Baca juga: Sosok Dede Sulaeman, Guru SD di Cirebon Ajarkan Muridnya Setrika Baju, Aslinya Ngajar Olahraga
Sebelum praktik, sang guru yang diketahui bernama Dede Sulaeman alias Desul itu memberikan arahan di papan tulis.
Lalu Dede Sulaeman mengarahkan muridnya untuk memperhatikan hal saat menyetrika baju.
“Ini semuanya (disetrika) secara pelan-pelan,”
“Bayangkan ini dibagi dua supaya ujungnya dari baju pas sama kerah,” ungkapnya saat mengajari muridnya.
Setelah itu, Dede Sulaeman mengajarkan muridnya untuk melipat baju tersebut.
guru olahraga
setrika baju
guru mengajarkan murid setrika baju di kelas
Dede Sulaeman
melipat baju
berita viral
TribunJatim.com
Tribun Jatim
| Sosok ASN Kadis yang Dimutasi Jadi Staf, Pemberat Penderitaan Bupati Sugiri, Harta di Bawah Rp 1 M |
|
|---|
| Propam Bongkar Nasib Karir AKBP Basuki usai Terkuak Satu KK dengan Dosen Untag, Terancam Imbas 1 Hal |
|
|---|
| Purbaya Ngotot Tak Bakal Legalkan Thrifting Barang Impor, Menkeu: Barang Masuk Saya Tangkap |
|
|---|
| Nama Baik Abdul Muis dan Rasnal Telanjur Dipulihkan Presiden, MA Buktikan Rp 11 Juta Telah Dinikmati |
|
|---|
| Reaksi Kepala BGN Soal Yasika Anak Anggota DPRD Sulsel Kelola 41 Dapur MBG: 1 Provinsi Cuma Boleh 10 |
|
|---|
