Berita Viral
9 Bulan Hendy Jalan Kaki dari Cikarang ke Mekkah Modal Rp50 Ribu, Nangis Depan Kabah
Hendy, pemuda asal Sumedang, Jawa Barat jalan kaki ke Makkah, Arab Saudi selama 9 bulan. Ia menangis setiba di Makkah.
Hendy berangkat dari kediamannya di Cikarang, Bekasi bersama sahabatnya Dani, Selasa (12/11/2024) lalu.
Perjalanan jauh tersebut sengaja Hendy tempuh bukan sekadar wisata ekstrem melainkan sebagai perjalanan spiritual, untuk ibadah umroh ke Tanah Suci lewat pengabdian dan pengorbanan.
Ibadah Umroh merupakan ibadah sunnah yang sangat dianjurkan bagi umat Islam.
Umroh memiliki banyak keutamaan, termasuk penghapusan dosa dan pahala yang besar.
Pelaksanaan umroh dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
Tak ayal untuk mencapai tujuannya itu, Hendy pun berusaha senantiasa sabar melalui berbagai tantangan dan rintangan.
Seperti yang terjadi ketika Hendy dan temannya, Dani tiba di Thailand.
Terkendala Visa
Hendy terpaksa melanjutkan perjalanannya seorang diri, karena temannya terkendala masalah visa saat berada di Thailand.
Diketahui selama perjalanan, Hendy aktif mengabadikan perjuangan dan setiap langkahnya melalui live streaming di TikTok dan Instagram-nya @hendycs17.
Untuk berjalan menuju Makkah, Hendy melalui 7 negara.
Dimulai dari Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand, India, Pakistan hingga Arab Saudi.
Setiap tiba di negara yang dikunjungi, Hendy melakukan update perjalanannya.
Seperti pada hari ke 119, Hendy sudah tiba di Dubai, Arab Saudi.
Selama di perjalanan, Hendy menceritakan dirinya tidur di jalanan.
| Nasib Amirudin usai Dituntut 2 Tahun Penjara Imbas Tebang Pohon untuk Perbaiki Rumah, Anak Terpukul |
|
|---|
| Wakapolri Akui Banyak Polisi Kinerjanya Buruk, Blak-blakan Penyebab Ada Kaitan Kenaikan Pangkat |
|
|---|
| Fakta soal Warga Ditagih Rp 2 Juta Tebus Kendaraan Tilang, Polisi Langsung Datangi Rumah Pemilik |
|
|---|
| Alasan Napi Fahri Tak Mau Bebas & Minta Tetap di Lapas, Padahal Masa Hukum Sudah Selesai: Nyaman |
|
|---|
| Nyetir Angkot di Pasar, Bahlil Lahadalia Kenang Masa Lalunya 3 Tahun Jadi Sopir: Makan Aja Susah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jatim/foto/bank/originals/kisah-Hendy-jalan-kaki-dari-Cikarang-ke-Mekkah.jpg)