Sulawesi Utara
Selamat Datang di Superhub PDIP Jatim

Gus Dur Dinobatkan Sebagai Pahlawan Nasional, PKB Jombang Gelar Syukuran: Teruskan Perjuangan

PKB Jombang menggelar tasyakuran dan doa bersama di Graha Gus Dur, menyambut positif penetapan Gus Dur sebagai pahlawan nasional

Penulis: Anggit Puji Widodo | Editor: Samsul Arifin
Istimewa/DPC PKB Jombang
GUS DUR PAHLAWAN NASIONAL - Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Hadi Atmaji, Senin (10/11/2025). Gus Dur mengajarkan bahwa politik harus berpihak kepada kemanusiaan.  

Ringkasan Berita:
  • DPC PKB Jombang menyambut positif penetapan KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur) sebagai Pahlawan Nasional
  • Sebagai bentuk syukur, PKB Jombang menggelar tasyakuran dan doa bersama di Graha Gus Dur
  • Kader muda PKB menilai penobatan ini sebagai momentum memperkuat semangat kebangsaan di kalangan generasi milenial.

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Anggit Puji Widodo

TRIBUNJATIM.COM, JOMBANG - Keluarga besar DPC PKB Jombang menyambut positif kabar penetapan Presiden ke-4 Republik Indonesia, KH. Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, sebagai Pahlawan Nasional

Bagi PKB Jombang penghargaan tersebut bukan sekadar gelar kehormatan, melainkan pengakuan negara atas perjuangan dan pemikiran besar Gus Dur yang terus hidup di hati rakyat.

Ketua DPC PKB Jombang, Hadi Atmaji, menyebut keputusan Presiden RI Prabowo Subianto yang menetapkan Gus Dur sebagai Pahlawan Nasional merupakan 'keadilan sejarah' bagi bangsa Indonesia.

Menurutnya, perjuangan Gus Dur di bidang kemanusiaan, demokrasi, dan pluralisme telah menjadi warisan yang menginspirasi jutaan orang.

"Penetapan ini bukan hanya penghormatan bagi Gus Dur pribadi, tetapi juga bagi nilai-nilai yang beliau perjuangkan seumur hidup. Gus Dur mengajarkan bahwa politik harus berpihak kepada kemanusiaan," ucap Hadi saat dikonfirmasi TRIBUNJATIM.COM, pada Senin (10/11/2025).

Baca juga: Gus Dur Resmi Ditetapkan Pahlawan Nasional, Peziarah Tak Henti Datangi Tebuireng Jombang

PKB Jombang Gelar Syukuran

Sebagai bentuk rasa syukur, DPC PKB Jombang menggelar tasyakuran dan doa bersama di Graha Gus Dur yang berlokasi di Kantor DPC PKB Jombang, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang. 

Para kader memanjatkan doa untuk sang Bapak Bangsa, yang dikenal karena keberaniannya membela kaum kecil dan membangun semangat toleransi di tengah perbedaan.

Hadi yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Jombang menegaskan, penghargaan ini menjadi dorongan moral bagi seluruh kader untuk meneladani sikap dan pemikiran Gus Dur.

"Kami berkomitmen meneruskan perjuangan beliau melalui kegiatan sosial, pendidikan politik, dan pemberdayaan masyarakat. Gus Dur adalah teladan politik berkeadaban yang tak lekang oleh zaman," ujarnya melanjutkan.

Baca juga: Pascaditetapkan Pahlawan Nasional, Makam Gus Dur di Jombang Diserbu Ribuan Peziarah: Memang Layak

Kebanggaan juga dirasakan oleh kader muda PKB. Salah satunya Ainun, aktivis perempuan muda yang menyebut penobatan ini sebagai momentum memperkuat semangat kebangsaan di kalangan milenial.

"Gus Dur memberi contoh bahwa menjadi berbeda itu bukan alasan untuk bermusuhan. Beliau mengajarkan kasih sayang, keberanian berpikir, dan cinta tanah air tanpa batas identitas," ungkap Ainun. 

Teruskan Perjuangan Gus Dur

Ia menambahkan, generasi muda memiliki tanggung jawab untuk meneruskan perjuangan Gus Dur di ruang digital dengan menyebarkan nilai-nilai toleransi dan melawan ujaran kebencian yang memecah belah bangsa.

Penetapan Gus Dur sebagai Pahlawan Nasional diumumkan bersamaan dengan sembilan tokoh lainnya dari berbagai daerah dan bidang perjuangan. 

Dalam upacara kenegaraan yang digelar pada Hari Pahlawan, 10 November 2025, Presiden Prabowo Subianto menandatangani keputusan resmi penobatan tersebut.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved